jpnn.com, LONDON - Kapten Arsenal Laurent Koscielny menolak ikut tur pramusim timnya ke Amerika Serikat, Kamis (11/7).
Sky Sports melansir, bek berusia 33 tahun itu pengin Arsenal melepasnya kembali merumput di Prancis. Tak disebutkan klub mana yang terkait.
BACA JUGA: Anggun: Kalau Sama Aku, Dia Harus Ngomong Bahasa Indonesia
Kontrak Koscielny sendiri memang hanya tersisa satu tahun lagi.
"Kami sangat kecewa dengan tindakan Laurent, yang bertentangan dengan instruksi klub yang jelas," bunyi pernyataan resmi Arsenal.
BACA JUGA: Mario Balotelli Dicari Polisi Gara-Gara Taruhan Rp 31 Juta Terjun ke Laut dengan Vespa
BACA JUGA: Mesut Ozil Tak Laku Dijual
"Kami berharap untuk menyelesaikan masalah ini dan tidak akan memberikan komentar lebih lanjut saat ini," imbuh pernyataan Arsenal.
BACA JUGA: Siapa Rodri?
Koscielny masih menjadi pemain penting buat pelatih Unai Emery. Musim lalu, dia tampil dalam 29 pertandingan Arsenal, 24 kali sebagai starter.
Pemain internasional Prancis itu telah membuat 255 penampilan untuk Arsenal di Premier League, mencetak 22 gol sejak bergabung dari Lorient Juli 2010. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Marcelo Minta Real Madrid Dengarkan Tawaran dari PSG, Arsenal, Juventus dan AC Milan
Redaktur & Reporter : Adek