jpnn.com, JAKARTA - INONE Technology, perusahaan teknologi tinggi Tiongkok yang menjalankan merek ponsel LAVA meluncurkan merek ponsel dan aksesoris barunya, benco, dengan produk V8 pertamanya.
Chief Marketing Officer (CMO) Inone Group Evan Angganantika meyakini ponsel besutannya bakal menarik perhatian konsumen. Terlebih, kompetisi smartphone di harga Rp1 jutaan kini semakin menarik.
BACA JUGA: Rekomendasi Smartphone Kekinian di Bawah Rp 3 Juta
"Karena banyaknya brand yang bermain di segmen ini. Kehadiran produk baru LAVA dipastikan bakal menggebrak pasar. LAVA benco V8 yang dibanderol di harga Rp1 jutaan dengan menawarkan spesifikasi dan fitur terbaik," ujar Evan.
“Banyak sekali fitur berkualitas yang dibenamkan di LAVA benco V8. Seperti tiga kamera untuk fotografi tingkat lanjut, layar besar waterdrop yang menawarkan sensasi visual menawan, baterai berkapasitas besar, prosesor bertenaga, dan sebagainya. LAVA benco V8 “Triple your fun, broaden your view,” kata Evan.
BACA JUGA: Segera Rilis, Smartphone Infinix 8 Buat Rekor 24 Jam NonStop Main Game
LAVA benco V8 tampil menawan dengan layar 6.53-inch yang mengadopsi waterdrop display. Layar sangat luas ke tingkat baru yang benar-benar memenuhi body bagian depan sebesar 88,2 persen dengan aspek rasio layar 19.5:9.
LAVA benco V8 dilengkapi dengan kamera 16MP (Utama) + 2MP (Makro) + 2MP (Kedalaman) pengaturan tiga kamera belakang yang menakjubkan untuk menghasilkan gambar berkualitas tinggi, foto makro, dan potret imersif dengan mudah.
Dengan harga Rp1.399.000 konsumen akan mendapatkan smartphone berkinerja tinggi dengan fitur yang melimpah, melampaui para kompetitor di kelasnya.
LAVA benco V8 akan tersedia mulai 7 Oktober 2109 di mitra e-commerce yaitu Shopee. Pada periode promo preorder / flash sale, konsumen bisa mendapatkan LAVA benco V8 dengan harga spesial yakni Rp1.189.000.
"Berkat kamera makronya yang luar biasa, yang mendukung fotografi makro sedekat 3cm, pengguna bisa melihat detail yang lebih jelas dan menemukan lebih banyak keajaiban dan kesenangan yang tak terlihat," tandas dia.(chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Yessy