Lawan Perseman, Persebaya Tidak Mau Ambil Risiko

Selasa, 18 November 2008 – 11:49 WIB
SURABAYA - Juara paro musim kompetisi Divisi Utama 2008/2009 wilayah timur memang sudah digenggam Persebaya, meski masih menyisakan satu laga kandangNamun, bukan berarti Green Force -julukan Persebaya-berpuas diri

BACA JUGA: Malang Jadi Tempat Pembukaan Proliga 2009

Menghadapi Perseman Manokwari di Stadion Gelora 10 Nopember lusa, tim asuhan Freddy Muli itu justru masih berhasrat memburu poin penuh


Setidaknya, hal itu tersirat dari ungkapan Freddy kemarin (17/11)

BACA JUGA: Nowitzki Bangunkan Mavericks

Pelatih asal Palopo, Sulsel, tersebut mengatakan bahwa dirinya tetap akan menyiapkan formasi utama Persebaya
Menurut dia, dalam kompetisi sepanjang musim ini, pengumpulan sebanyak-banyaknya poin sangat dibutuhkan

BACA JUGA: Pemain Terbaik Eropa 2008, Messi atau Ronaldo?

''Maka dari itu, saya tidak mau ambil risiko,'' tegasnya

Lebih lanjut, mantan pelatih PSMS Medan itu menegaskan bahwa menurunkan pemain lapis kedua sangat berisikoLagi pula, kata Freddy, menurunkan pemain lapis kedua akan menimbulkan kesan meremehkan lawan

Untuk itu, sedikit banyak Freddy akan mempertahankan formasi ketika berlaga di Jogjakarta dan Bantul laluSayang, dia tak banyak berkomentar saat disinggung soal strategi yang bakal diterapkan kala menjamu tim yang berdiri sejak 1950 itu

Dia hanya mengatakan bahwa kelebihan dirinya ialah telah memikirkan karakter calon lawan Persebaya''Tapi, tidak bisa dibuka melalui media," ujarnya

Freddy memahami bahwa setiap tim selalu mempunyai karakteristik tersendiriPerseman memang banyak disebut-sebut unggul dari segi fisikNamun, Freddy mengatakan bahwa hal itu terus dipelajari sebagai salah satu bagian dari persiapan Persebaya

Namun, jika berbicara soal materi pemain, para pemain Persebaya juga tidak kalah dengan tim lawanApalagi, sejumlah punggawa Green Force menunjukkan perkembangan yang cukup signifikan dalam pekan iniDi antaranya, I Putu Gede yang menjadi aktor utama kemenangan Persebaya melawan tuan rumah Persiba Bantul dua hari lalu

Meski perolehan nilai Persebaya tak lagi terkejar hingga akhir puataran pertama, pertandingan melawan Perseman akan menjadi laga yang cukup sengitSelain peringkat Perseman juga berada di babak atas, kedua tim mempunyai sejarah persiangan yang tak kalah menarik(uan/diq)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tetap Kalah, meski Bonus Selangit


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler