Lebih Banyak Diam Saat Debat, Begini Penjelasan KH Ma'ruf

Jumat, 18 Januari 2019 – 11:09 WIB
Jokowi - Ma'ruf Amin beradu argumentasi dengan Prabowo - Sandiaga dalam debat perdana Pilpres 2019. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Calon Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin menyadari kalah vokal dibanding Calon Presiden Joko Widodo pada debat kandidat melawan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, pada Kamis (18/1) malam.

Menurut Ma'ruf, hal itu karena Jokowi sebagai petahana harus memaparkan hasil kinerjanya.

BACA JUGA: Banyak Peluang, Maruf Amin Gagal Cetak Gol

"Debat itu kan pertama lebih ke presiden, dia harus lebih dominan, saya hanya menambah saja," kata Ma'ruf di kediamannya, Jalan Situbondo, Jakarta Pusat.

Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama ini hanya menyetujui dan mendukung pernyataan Jokowi. Di samping itu, Ma'ruf tidak ingin menyampaikan gagasan seperti orang balapan.

BACA JUGA: Kritik Keras Fahri Hamzah terhadap Pelaksanaan Debat Capres

"Kedua kan banyak yang dimasalahkan itu, kinerja Pak Jokowi. Tentu yang lebih paham dan lebih menguasai yang menjawab adalah Pak Jokowi, karena itu menyangkut kinerjanya. Kalau saya yang menjawab kan jadi tidak tepat gitu loh, karena kan saya tidak mengalami," tutur Ma'ruf.

Oleh karena itu, lanjut ketua umum nonaktif Majelis Ulama Indonesia ini menambahkan, dirinya hanya mengomentari soal terorisme. Meski begitu, dia juga mengangkat sedikit isu disabilitas dan reformasi hukum.

BACA JUGA: Debat Capres: Jokowi Anggap Gaji PNS Sudah Cukup, Benarkah?

"Tapi memang porsi saya bagaimana mengatasi terorisme ke depan, saya kira itu," tandas Ma'ruf. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kualitas Debat Capres Masih di Bawah Standar


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler