Ledakan di Grand Wijaya, Ternyata Ini Sumbernya

Kamis, 12 Juli 2018 – 12:20 WIB
Police Line. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah warga yang ada di sekitar Grand Wijaya II, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dihebohkan dengan adanya bunyi ledakan pagi tadi.

Banyak yang menduga, ledakan pada pukul 04.30 itu berasal dari bom.

BACA JUGA: Mobil Bisa Meledak saat Mengisi Gas?

Namun, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar memastikan ledakan bukan dari bom, melainkan kebocoran tabung gas ukuran 12 kilogram.

"Jadi itu bukan ledakan bom, ini bersumber dari tabung yang bocor di lantai satu," ujar Indra di Jakarta Kamis (12/7).

BACA JUGA: Ledakan AC Wisma BCA Sebabkan Empat Orang Terluka

Dia menerangkan, insiden ledakan tabung gas bocor itu tidak menimbulkan korban jiwa.

Terpisah Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Stefanus Tamuntuan mengatakan ledakan tabung gas bocor berasal dari kantor konsultan, tepatnya di bagian dapur.

BACA JUGA: Detik-detik Menegangkan di Ruang Sidang Aman Abdurrahman

Menurut dia, kini Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) sudah turun ke lapangan guna menyelidiki penyebab ledakan itu.

Perwira menengah ini juga memastikan anggota penjinak bom telah melakukan penyisiran lokasi dan tidak ditemukan bahan peledak di sekitar lokasi kejadian.

"Yang ada tabung gas yang bocor 12 kilogram," ujar Stefanus. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tabung Gas Meledak di Kampung Melayu, Delapan Orang Terluka


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler