LEICA M10, Mirrorles Ramping nan Premium

Selasa, 31 Januari 2017 – 18:18 WIB
LEICA M10, Mirrorles Ramping nan Premium. Foto Inet

jpnn.com - jpnn.com - Sepertinya Leica sudah jatuh hati dengan kamera mirrorles. Ini ditandai dengan peluncuran lini bisnis serupa dengan menghadirkan Leica M10.

Kamera ini merupakan generasi penerus dari Leica 240 yang tergolong sukses.

BACA JUGA: Mau Konsultasi Hukum? Bisa Via Halo Lawyer di Handphone

Kehadiran M10 diwarnai penyempurnaan. Bodinya sangat ramping, ketebalannya hanya 4 milimeter dengan bobot 20 gram. Tapi kemampuannya jauh lebih baik.

Leica M10 dipersenjatai sensor 24 MP, dengna ISO 100 hingga 50.000. Sensor tersebut mampu membidik dalam kecepatan 5 fps dengan keepatan penuh.

BACA JUGA: Main Game Bareng Gamevice Jauh Lebih Praktis

Kembali ke bodi. LCD ukuran 3 inci masih berada di bagian belakang dengan resolusi 1 juta dot.

Tak ketinggalan viewfinder berada di bagian kiri dengan peningkatan field of view. Adapun magnifikasinya turut bergerak naik menjadi 0,73 x.

BACA JUGA: Pokemon Hadirkan Pertarungan Sesama Teman

Spesifikasi ersebut masih memposisikan Leica sebagai kamera premium. Ini bisa dilihat harganya yang masih dikisaran USD 6.595 (Rp 88 juta).

Namun Anda bisa memiliki kamera yang terintegrasi dengan Wi Fi dan smartphone berbasis iOS (berikutnya Android).

(dpr/rif/jpg/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Huawei Watch 2 Dirilis Bulan Depan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler