Lelucon Gaet Messi, Enam Bulan Disanksi

Minggu, 13 Maret 2011 – 17:33 WIB
Lionel Messi. Foto: AFP/File/Pierre-Philippe Marcou

MULUTMU harimauPepatah itu cocok menggambarkan sosok Cedric Enjolras

BACA JUGA: Persema Makin Kukuh

Dia adalah presiden FC Borne, sebuah klub amatir Prancis
Enjolras baru saja membuat heboh di Prancis gara-gara diskors enam bulan oleh FFF atau Federasi Sepak Bola Prancis karena kasus sepele.

Kasus (apabila memang layak disebut kasus) yang menjerat Enjolras adalah komentarnya yang ingin menggaet bintang penyerang Barcelona Lionel Messi

BACA JUGA: Pemain Indo-Belanda Tambahi Skuad SEA Games

Tentu saja, komentar Enjolras itu tak lebih dari lelucon menilik status Borne yang kini berlaga di kasta kedua liga regional Auvergne, wilayah di selatan Prancis.

Enjolras juga sudah mengakui apabila komentarnya akhir bulan lalu itu sebuah humor belaka
Namun, tidak demikian dengan interprestasi FFF

BACA JUGA: Kekuatan Lobi Zurich yang Merusak

Otoritas tertinggi sepak bola Prancis itu menganggap Enjolras melakukan tindakan tidak sepatutnya

Enjolras yang di Borne merangkap sebagai kiper itu pun diskors enam bulanRinciannya nonaktif tiga bulan atau sampai 7 Juni nanti, dan sisa tiga bulannnya adalah masa percobaan"Saya tidak pernah mengerti alasan saya diskorsMungkin karena lelucon saya dianggap tidak lucu oleh FFF," ungkap Enjolras kepada Associated Press.

"Saya memang mengajukan izin pengajuan penawaran transfer kepada FFFTapi, surat itu hanya sampai di FFF dan tidak pernah sampai ke SpanyolSaya juga tidak mungkin mengajukan banding karena tidak memiliki uang untuk banding yang memang sangat mahal," tambahnya

Enjolras juga mengatakan apabila dia sama sekali tidak pernah menghubungi pihak BarcelonaEnjlras lalu ditanya reaksinya apabila Messi bisa bermain di Borne "Tidak bisa dibayangkan berapa banyak fans kami yang akan datang menonton...Sepuluh? Hanya kurang sedikit dibandingkan di Nou Camp," jawabnya - tentu saja - dengan lelucon(dns)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cristiano Ronaldo Pulih Lebih Cepat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler