Letjen TNI (Purn) Herindra Melantik Pengurus IAS 2023-2027

Selasa, 12 Desember 2023 – 06:05 WIB
Ketua Ikatan Alumni SMAN 8 atau Smandel Jakarta (IAS) Letjen TNI (Purn) M Herindra foto bersama seusai melantik jajaran pengurus IAS periode 2023-2027 di Hotel Borobudur, Jakarta, Minggu (10/12/2023). Foto: Humas SMAN 8 Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Ikatan Alumni SMAN 8 atau Smandel Jakarta (IAS) Letjen TNI (Purn) M Herindra melantik jajaran pengurus IAS periode 2023-2027 di Hotel Borobudur, Jakarta, Minggu (10/12/2023).

Pelantikan pengurus IAS ini dihadiri Kepala Sekolah SMAN 8 Jakarta M Mukhlis, dua wakil kepala sekolah, Salahudin dan Rocmulyati Ekasari, Ketua Komite SMA N 8 Jakarta Ariesta dan juga penasihat Tommy Junito dan Suradi serta guru senior Elly Rachmawati.

BACA JUGA: Alumni SMAN 8 Jakarta Gelar Turnamen Tenis untuk Kelompok Remaja dan Senior

Selain itu, hadir Pengurus Majelis Pertimbangan Alumni (MPA) dan undangan lainnya.

Para pengurus yang dilantik berjumlah sekitar 40 orang untuk beragam posisi, mulai waketum, sekjen, penanggung jawab komunikasi/humas eksternal dan internal, event, hubungan kelembagaan (Komunitas)  dan sebagainya.

BACA JUGA: Terpilih di Mubes IV IAS, Wamenhan Herindra Ajak Seluruh Alumni SMAN 8 Berkolaborasi

Seusai pelantikan, para pengurus baru IAS menggelar rapat konsolidasi.

Herindra yang juga Wakil Menteri Pertahanan RI ini mengatakan alumni SMAN 8 tersebar di berbagai kota dan juga di luar negeri. Profesi para alumni pun beragam. Ada akademisi, politisi, birokrat, menteri, dokter dan tenaga kesehatan, ilmuan, jurnalis, penulis, pengusaha, dan sebagainya.

BACA JUGA: Dua Tokoh Membahas Masa Depan Perkumpulan Alumni SMAN 8 Jakarta

“Jadi, potensi kekuatan kita sangat besar, tinggal bagaimana menyinergikan potensi itu kepentingan bersama, yakni membesarkan organisasi atau perkumpulan IAS. Mari kita wujudkan mimpi agar IAS makin besar,” ujar Herindra.

Herindra juga menyatakan para alumni SMAN 8 Jakarta punya komunitas yang sudah eksis dan solid sesuai hobi dan profesi. Jumlah komunitas ada 21 buah, mulai Komunitas Alumni Pencinta Alam (Expa), Komunitas Sepeda (Sadel), Komunitas lari (Smandel Runners), Dokter Alumni Smandel (DAS), Smandel Business Network (SBN) hingga Komunitas UMKM.

“Komunitas ini bisa bersinergi dengan IAS demi kepentingan bersama,” katanya.

Herindra juga menyinggung bagaimana menggelar kegiatan atau event membutuhkan biaya atau logistik.

Oleh karena itu, kata dia, dalam waktu dekat pihaknya akan menggelar event olahraga sambil fundraising untuk dana kegiatan IAS.

“Pertama akan kami gelar turnamen golf. Ini sambil mencari dana untuk mendukung kegiatan IAS,” ujar Herindra.

Tentang formasi kepengurusan IAS yang baru dilantik, Herindra mengatakan kesediaan para alumni untuk ikut dalam kepengurusan IAS tak lain karena keinginan untuk menyumbangkan tenaga dan pikiran demi kebaikan bersama alumni dan keluarga besar SMAN 8 Jakarta.

“Jadi, ini murni kegiatan sosial. Meski demikian, komitmen dan tanggung jawab harus kita buktikan agar semua rencana kegiatan yang akan dilakukan dapat terlaksana dengan baik,” katanya.

Terpanggil Mengabdi Bagi Alumni

Sebelumnya, atas nama Pengurus MPA Marsda TNI (Purn) Deddy N Komara mengatakan para pengurus dari berbagai angkatan dan profesi, semuanya terpanggil untuk ikut membantu membesarkan IAS.

“Kami dari MPA mengucapkan selamat dan semoga empat tahun ke depan, IAS makin maju,” ujar Deddy.

Anggota DPR RI yang juga pengurus MPA yang baru, Taufik Basari (Tobas) juga mengatakan IAS wadah bagi para alumni SMAN 8 untuk melakukan banyak kegiatan sambil membantu para alumni dan adik-adik yang masih belajar serta para guru.

“Kepedulian harus kita tunjukkan dan buktikan, mislanya jangan sampai ada lulusan SMAN 8 yang tak mampu kuliah, kita harus membantu memberi akses pada mereka untuk menikmati pendidikan tinggi,” ujar Deddy.

Kepala Sekolah SMSN 8 Jakarta M Mukhlis menguraikan perkembangan SMAN 8 Jakarta terkini.

Dia menegaskan berbagai upaya untuk mempertahankan prestasi gemilang SMAN 8 Jakarta ini.

“Selama ini kita (SMAN 8 Jakarta) dikenal punya prestasi akademis yang sangat bagus, tetapi saat ini mengembangkan prestasi nonakademis seperti olahraga, seni, dan budaya,” katanya.

Mukhlis juga mengungkapkan kondisi sumber rekrutmen siswa selama tiga tahun terakhir, yaitu dengan adanya kebijakan sistem zonasi dan afirmasi yang otomatis, berbeda dengan sebelumnya.

Kini, siswa SMAN 8 beragam dari sisi akademisnya. Oleh karena itu, perlu upaya keras untuk dapat meningkatkan prestasi akademis ini.

“Kolaborasi dan sinergi dengan IAS sangat tepat sekali. Semoga para alumni terus membantu kami sehingga tugas kami lebih ringan untuk mempertahankan prestasi dan terus meningkatkan kualitas pendidikan bagi siswa di SMAN 8 Jakarta,” kata Mukhlis.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler