Lewat Cara ini PNJ Berupaya Hidupkan Kembali Pariwisata di Kampung Pulo Geulis

Lewat Cara ini PNJ 'Hidupkan' Lagi Pariwisata di Kampung Pulo Geulis

Minggu, 29 November 2020 – 04:13 WIB
Kampus Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) melalui Program Studi MICE turut menggalakkan pariwisata di kampung Pulo Geulis, Kelurahan Babakan Pasar Kota Bogor. Foto dok PNJ

jpnn.com, BOGOR - Kampus Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) melalui Program Studi MICE turut menggalakkan pariwisata di kampung Pulo Geulis, Kelurahan Babakan Pasar Kota Bogor.

Dari sisi lokasi, kampung tematik Pulo Geulis berdekatan dengan kawasan Terpadu Wisata Belanja dan Kuliner Suryakancana.

BACA JUGA: Dorong Pemulihan Pasar Ekspor Produk Kreatif, Mendag: Diperlukan Sinergi dari Berbagai Pihak

Tempat ini juga punya pesona alam yang menarik karena membelah aliran sungai Ciliwung.

Sebelum pandemi merebak, Kampung Pulo Geulis merupakan destinasi pariwisata lokal yang ditetapkan pemerintah Kota Bogor sebagai desa tematik dengan banyak keunikan.

BACA JUGA: Ariel Noah Tanya Rasa, BCL: Luar Biasa

“Kami galakkan kembali pariwsata desa ini melalui edukasi pentingnya mengenali Covid-19 kepada masyarakat. Dan edukasi kami lakukan lewat gambar dan mewarnai karena inilah cara paling cepat cepat mengenali pencegahan dari Covid-19,” kata Ketua Program Studi MICE Politeknik Negeri Jakarta, Etty Khongrat.

Fokus edukasi dilakukan tidak hanya kepada orang dewasa namun juga kepada anak-anak melalui media gambar dan mewarnai.

BACA JUGA: Kiat Pedagang di Tempat Wisata Bertahan di Masa Pandemi Covid-19

Nah melalui metode media gambar dan mewarnai, Etty berharap bisa meningkatkan pemahaman anak-anak usia dini untuk dapat memahami bahaya covid-19 dan bagaimana mereka dapat mengatasinya dengan menjaga hidup bersih.

"Kemudian mereka menularkannya ke teman keluarga hingga masyarakat kampung. Dengan terlaksananya Pengabdian Masyarakat Program studi MICE-PNJ di kampung pulo geulis, upaya percepatan aktivitas pariwisata juga dapat dilakukan setelah pandemi Covid-19 di Indonesia mereda,” tuturnya.

Sementara, Kepala Lurah Babakan Pasar, Citra Widya Lestari mengatakan destinasi Kampung Pulo Geulis diharapkan mampu bergeliat kembali dengan berbagai aktivitas yang dilakukan warga masyarakat.

Menurut dia, pengenalan pencegahan covid melalui media gambar akan mampu diterapkan masyarakat lewat protokol kesehatan.

“Dengan begitu orang-orang dari luar kampung bisa datang dan mengunjungi kembali keunikan kampung atau Desa Pulo Geulis ini. Aktivitas sekecil apapun sangat apresias,” serunya.

Pelaksanaan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh program studi MICE ini merupakan bagian dari elemen dalam Tridarma Perguruan Tinggi, dan merupakan wujud nyata dalam memberikan kontribusi langsung berupa edukasi kepada masyarakat dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler