Lewat Petisi, Publik Desak Bos Lion Air Minta Maaf secara Tertulis

Sabtu, 21 Februari 2015 – 19:05 WIB
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Ribuan masyarakat menandatangani petisi, menuntut adanya investigasi menyeluruh terhadap kasus delay berantai jadwal penerbangan Lion Air.  Tuntutan dialamatkan pada Presiden Joko Widodo, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan, dan pemilik Lion Air, Rusdi Kirana.

Menurut Communications Director Indonesia change.org, Desmarita Murni, sejak petisi dimulai Ardy Pratama, Jumat (20/2) kemarin tercatat dalam 24 jam sudah 7 ribu orang ikut memberi dukungan.

BACA JUGA: Sebut Jaminan Pensiun BJPS Ketenagakerjaan hanya Tipu-tipu

"Dalam petisi mereka menuntut Menteri Perhubungan serta instansi terkait melakukan investigasi menyeluruh pada maskapai Lion Air. Juga menindak dan memberikan sanksi tegas terkait delay yang sudah sangat sering terjadi," katanya Desmarita, Sabtu (21/2).

Dalam petisi, kata Desmarita, masyarakat juga meminta Presiden Joko Widodo mendukung investigasi dan memerintahkan Rusdi Kirana yang juga anggota wantimpres bertanggung jawab dan memberikan pernyataan tertulis dan lisan melalui media elektronik dan cetak mengenai kasus delay yang terjadi.

BACA JUGA: Penjelasan Kemenhub Soal BUMN Rela Talangi Swasta

"Masyarakat meminta Rusdi Kirana selaku pimpinan Lion Air Group meminta maaf dan memastikan ganti rugi kepada para penumpang yang mengalami kerugian materi dikarenakan keterlambatan selama berjam-jam," katanya.

Menurut Desmarita, dalam petisinya masyarakat juga meminta Menteri Perhubungan memberi sanksi kepada Rusdi Kirana selaku pimpinan Lion Air Group yang saat ini menjabat sebagai anggota wantimpres.

BACA JUGA: Jabat Watimpres, Rusdi Dicurigai Paksa AP II Talangi Refund Lion Air

"Agar Menteri Perhubungan merevisi kembali Peraturan Menteri Perhubungan menyangkut masalah keterlambatan jadwal penerbangan dengan memberikan kompensasi yang lebih baik dan juga sanksi berat kepada maskapai demi keamanan dan kenyamanan pengguna jasa penerbangan," katanya.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Investor Asing Makin Perbesar Kepemilikan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler