JAKARTA – Bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq (LHI) tutup mulut soal “perlawanan” dari sekelompok massa di Kantor DPP PKS, Selasa (7/5), saat Komisi Pemberantasan Korupsi hendak menyita lima mobil yang diduga terkait kasus Tindak Pidana Pencucian Uang yang melibatkan dirinya.
Tersangka TPPU dan suap pengurusan kuota impor sapi di Kementerian Pertanian ini hanya memberikan senyuman tanpa berbicara sedikit pun saat tiba di Kantor KPK, sekitar pukul 10.55.
Bahkan, politisi yang pernah aktif di Komisi I DPR itupun hanya mengacungkan jari jempol kanannya dan tak memberikan jawaban kendati terus dicecar pertanyaan oleh sejumlah wartawan di Kantor KPK.
Kehadiran Luthfi di lembaga pemberangus korupsi kali ini adalah untuk menjalani pemeriksaan dalam kapasitasnya sebagai saksi kasus dugaan suap pengurusan kuota impor sapi di Kementan dan TPPU, untuk tersangka Ahmad Fathanah. Luthfi datang dengan diantar mobil tahanan KPK, mengenakan kemeja batik dipadu jaket tahanan KPK warna putih.
“Yang bersangkutan hari ini akan diperiksa untuk tersangka AF,” ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha, Rabu (8/5). (boy/jpnn)
Tersangka TPPU dan suap pengurusan kuota impor sapi di Kementerian Pertanian ini hanya memberikan senyuman tanpa berbicara sedikit pun saat tiba di Kantor KPK, sekitar pukul 10.55.
Bahkan, politisi yang pernah aktif di Komisi I DPR itupun hanya mengacungkan jari jempol kanannya dan tak memberikan jawaban kendati terus dicecar pertanyaan oleh sejumlah wartawan di Kantor KPK.
Kehadiran Luthfi di lembaga pemberangus korupsi kali ini adalah untuk menjalani pemeriksaan dalam kapasitasnya sebagai saksi kasus dugaan suap pengurusan kuota impor sapi di Kementan dan TPPU, untuk tersangka Ahmad Fathanah. Luthfi datang dengan diantar mobil tahanan KPK, mengenakan kemeja batik dipadu jaket tahanan KPK warna putih.
“Yang bersangkutan hari ini akan diperiksa untuk tersangka AF,” ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha, Rabu (8/5). (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Saksi Kasus Cebongan Takut Datang ke Sidang
Redaktur : Tim Redaksi