Libas Cagliari, Juventus Kokoh Pimpin Serie A

Senin, 13 Januari 2014 – 03:01 WIB

jpnn.com - CAGLIARI - Juventus masih terlalu tangguh bagi tim penghuni papan tengah klasemen sementara Liga Italia, Serie A. Buktinya, Juve yang bertandang ke kandang Cagliari  pada laga matchday ke-19, Minggu (12/1), mematahkan perlawanan tuan rumah dengan skor telak 1-4.

Kemenangan ini sekaligus membuat Paul Pogba dan kawan-kawan semakin kokoh di puncak klasemen sementara Serie A dengan torehan 52 poin dari 19 laga. Mereka berhasil menjaga jarak dari AS Roma yang tetap siaga di posisi kedua dengan  44 angka. Sementara bagi Cagliari, kekalahan itu membuat mereka terlempar ke posisi 13 klasemen dengan 21 poin dari 19 laga.

BACA JUGA: Bungkam Newcastle, City Gusur Chelsea dari Puncak Klasemen

Dalam laga di Sant’Elia ini, Juve yang bertindak sebagai tim tamu sempat tertinggal lebih dulu pada menit ke-21. Berawal dari sepak pojok, Mauricio Pinilla berhasil memperdaya Gianluggi Buffon yang menjaga gawang Juventus. 1-0 tuan rumah memimpin.

Tertinggal satu gol tak membuat Juve mengurangi dominasinya pada laga itu. Hasilnya delapan menit kemudian, Fernando Llorente berhasil membuat skor imbang setelah memaksimalkan umpan Stephan Lichsteiner yang mengirim  umpan dari sisi kanan. Skor 1-1 menutup laga.

BACA JUGA: Persebaya Sukses di Laga Perdana IIC

Memasuki babak kedua, tim tamu tidak mengendorkan serangan. Terlebih di  paruh akhir babak kedua, tim berjuluk I Bianconeri itu terlihat lebih bertenaga.

Hasilnya pada menit ke-73, pemain yang kini diburu oleh Manchester United, Claudio Marchisio mencetak gol kedua. Skor langsung berbalik untuk keunggulan Juventus, 1-2.

BACA JUGA: Tiongkok Borong 4 Gelar di Korea Open

Tiga menit kemudian Llorente mencetak gol kedua  setelah memanfaatkan hasil kerjasama apik Arturo Vidal- Lichsteiner. Juve menjauh 1-3.

Sementara itu gol ke empat Juve menjadi milik  Lichsteiner. Setelah menjadi motor serangan sejak awal pertandingan, pemain tim nasional ini akhirnya mencetak gol pada menit ke-80. Gol ini  menutup laga untuk kemenangan Juventus, 1-4.(zul/jpnn)
 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kontrak Becker, Djokovic Akui Berjudi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler