Libur Imlek, Tiket KA Ludes

Sabtu, 28 Januari 2017 – 04:02 WIB
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Minat masyarakat untuk berlibur bertepatan pada perayaan hari Imlek, cukup tinggi.

Hal itu terlihat dari tingginya minat masyarakat yang menggunakan moda transportasi KA, khususnya pada tanggal favorit.

BACA JUGA: Lihat, Ribuan Warga Singapura Rayakan Imlek di Batam

"Tiket KA mulai terjual habisnya pada 27–30 Januari," kata Senior Manager Humas Daop 1 Jakarta Suprapto.

Berdasarkan data penjualan tiket sampai pukul 18.00 pada Jumat (27/1), KA tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah mengalami peningkatan penjualan.

BACA JUGA: Tahun Ayam Api, Empat Jenis Bisnis Diramal Moncer

Di mana KA keberangkatan dari Stasiun Gambir telah mencapai okupansi 100 persen untuk keberangkatan Jumat (27/1).

Sedangkan untuk KA keberangkatan Sabtu (28/1), KA jarak jauh seperti Argo Dwipangga jurusan Solo, Argo Muria jurusan Semarang Tawang, dan Taksaka pagi jurusan Yogyakarta, serta KA jarak pendek seperti KA Argo Parahyangan keberangkatan pukul 05.00 WIB, 08.30 WIB dan 10.15 WIB jurusan Bandung, juga sudah habis terjual dan mencapai okupansi 100 persen.

BACA JUGA: Aura Positif Shio Ayam Api

"Untuk KA Argo Jati jurusan Cirebon, KA Tegal Bahari jurusan Tegal dan KA Purwojaya jurusan Cilacap masih tersedia, itupun tersisa rata-rata 20 persen saja," tutur dia.

Sementara untuk KA keberangkatan Stasiun Pasar Senen, KA Keberangkatan Jumat (27/1) semua KA sudah ludes terpesan.

Begitupun dengan KA keberangkatan pada Sabtu (28/1) untuk KA Fajar Yogya dan KA Gajahwong jurusan Yogyakarta, KA Sawunggalih Pagi dan KA Kutojaya jurusan Kutoarjo, KA Matarmaja, KA Brantas, KA Kertajaya, KA Bengawan, KA Serayu Pagi dan KA Tegal Ekspres sudah habis terjual.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Libur Imlek, KAI Daop I Operasikan 11 KA Tambahan


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PT KAI   Imlek 2017  

Terpopuler