Libur Panjang, Lebih dari 400 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Minggu, 15 September 2024 – 19:25 WIB
Jasa Marga mengungkapkan sebanyak lebih dari 400 ribu kendaraan meninggalkan Jabotabek. ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana mengungkapkan sebanyak 405.009 ribu kendaraan meninggalkan Jabotabak pada libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW atau pada Jumat-Sabtu, 13-14 September 2024.

Dia menyebut angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat gerbang tol (GT) utama, yaitu GT Cikupa (ke arah Merak), GT Ciawi (ke arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (ke arah Trans-Jawa) dan GT Kalihurip Utama (ke arah Bandung).

BACA JUGA: Libur Panjang, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel Pastikan Stok BBM & LPG Aman

"Total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini naik 23,63 persen jika dibandingkan lalin normal," ujar Lisye Octaviana di Jakarta, Minggu.

Adapun realisasi distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ke tiga arah, yaitu sebanyak 201.974 kendaraan (49,87 persen) menuju arah timur (Trans-Jawa dan Bandung), 110.557 kendaraan (27,30 persen) menuju arah barat (Merak) dan 92.478 kendaraan (22,83 persen) menuju arah selatan (Puncak).

BACA JUGA: Libur Panjang 4 Sampai 16 April, Tanggal 8 Cuti Bersama, Mohon Diatur

Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans-Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 98.084 kendaraan, naik sebesar 54,35 persen dari lalin normal.

Kemudian, lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 103.890 kendaraan, naik sebesar 28,91 persen dari lalin normal.

BACA JUGA: Libur Panjang, ASDP Layani 26.122 Penumpang & 125.950 Kendaraan di 2 Lintasan Utama

Total lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans-Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 201.974 kendaraan, naik sebesar 40,13 persen dari lalin normal.

Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebanyak 110.557 kendaraan, naik sebesar 12,07 persen dari lalin normal.

Sementara itu, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 92.478 kendaraan, naik sebesar 9,05 persen dari lalin normal.

Lisye menyebutkan pada H-2 libur panjang Maulid Nabi atau Sabtu (14/9/2024) lalu lintas meninggalkan Jabotabek di empat gerbang tol utama tercatat mencapai 213.055 kendaraan atau meningkat 27,85 persen dari lalin normal.

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol.

"Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, pastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, pergunakan rest area untuk beristirahat jika lelah berkendara serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas," jelasnya. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebegini Kendaraan yang Keluar dari Jakarta pada Libur Panjang Isra Mikraj dan Imlek


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler