jpnn.com, JAKARTA - Liga 1 2019 persaingannya memang sangat keras. Terbukti, gara-gara hasil imbang sekali dan dua kali kalah, Pelatih Persija Ivan Kolev tersingkir.
Bukan tidak mungkin, bakal ada tambahan nama yang akan menyusul Kolev. Meski sangat keras, persaingan Liga 1 kali ini masih kalah keras dari musim 2018.
BACA JUGA: 3 Pemain Buangan Persebaya yang Bersinar di Klub Lain
Sebelum Kolev, saat Liga 1 2019 akan masuk pekan pertama, Pelatih Persib Miljan Radovic harus hengkang karena dianggap lebih mementingkan mengejar lisensi kepelatihan.
BACA JUGA: Pelatih Persija Ivan Kolev Mundur, Mustaqim Jadi Caretaker
BACA JUGA: Jadwal Liga 1 2019 Berubah, Borneo FC Senang Kekuatan Persija Berkurang
Pada 2018, sosok yang mengalami pergantian sebelum Liga 1 mulai adalah Subangkit, yang diberhentikan PSIS. Kemudian di pekan pertama, Iwan Setiawan harus dipecat karena gagal menang di kandang.
Setelah itu, di putaran pertama Liga 1, total ada tujuh pelatih yang diakhiri masa kerjanya lebih cepat dari kontrak. Untuk musim 2019, siapakah yang berpeluang?
BACA JUGA: Arema Bingung Laga Kontra Persib Ditunda Padahal Tiket Sudah Dijual
Melihat tagar di media sosial, sosok Djadjang Nurdjaman, Pelatih Persebaya, dan Jacksen F Tiago, Pelatih Barito Putera, merupakan yang paling berpeluang kuat untuk diakhiri kontraknya tak perlu menunggu akhir musim. Benarkah? Kita tunggu saja beberapa pekan ke depan. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pelatih Persija Ivan Kolev Mundur, Mustaqim Jadi Caretaker
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad