jpnn.com - INGGRIS - Liga Premier Inggris mencetak rekor baru selama bursa transfer musim panas dengan total belanja seluruh klub mencapai 1 miliar poundsterling.
Dilansir dari laman ESPNFC, liga sudah memecahkan rekor transfer pada minggu lalu saat Manchester City mendatangkan kiper Claudio Bravo dari Barcelona. Kesepakatan City dan Barcelona membuat catatan belanja liga mencapai 880 juta pounds, lebih besar dari rekor musim panas tahun lalu sebesar 870 juta pounds.
BACA JUGA: Mahar Belum Pas, Zenit Ogah Lepas Pemain Gelandang Ini ke Juventus
Nilai 1 miliar pounds terlewati setelah Arsenal mendatangkan bek Shkodran Mustafi dari Valencia sebesar 35 juta pounds pada Selasa malam. Catatan belanja tersebut masih bisa membengkak karena banyak klub yang akan menyelesaikan proses perpindahan pemain pada hari terakhir sebelum penutupan bursa pada 1 September dini hari.
Pemecahan rekor ini sudah menjadi tradisi dalam empat tahun terakhir. Klub-klub Liga Inggris masih memiliki modal besar untuk menggoda pemain dan klub untuk berganti kostum.
BACA JUGA: Klub Ini Siap Datangkan Hernanes dari Juventus
Selain rekor total belanja, klub-klub Liga Inggris juga mencatat rekor transfernya. Tercatat 12 klub memecahkan rekor transfer internal.
Dari seluruh rekor itu, pembelian Paul Pogba oleh Manchester United merupakan sorotan pada bursa kali ini. Namun tidak hanya klub papan atas yang memecahkan rekor klub, sejumlah klub papan tengah seperti Everton, West Ham, Southampton, dan klub papan bawah Hull City juga memechkan rekor transfer. (ray/jpnn)
BACA JUGA: Vardy Tebar Ancaman Pada Lawan di Liga Champions
BACA ARTIKEL LAINNYA... Nah Lho! Menpora Pertimbangkan Sanksi Operator ISC...Kenapa?
Redaktur : Tim Redaksi