Lihat Cantiknya Penampilan Greysia dan Apriyani di Babak Pertama Yonex Thailand Open

Rabu, 13 Januari 2021 – 13:17 WIB
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu. Foto: tangkapan layar @bwfmedia

jpnn.com, BANGKOK - Ganda putri Indonesia peringkat delapan dunia Greysia Polii/Apriyani Rahayu lolos ke 16 Besar Yonex Thailand Open 2021.

Greysia, si pengantin baru, bersama Apriyani, tampil agresif, bermain cantik menghadapi pasangan asal Kanada Rachel Honderich/Kristen Tsai di Impact Arena, Bangkok, Rabu (31/1) siang.

BACA JUGA: Greysia Polii Resmi jadi Istri Felix Djimin, Oh, Ciuman Pertama Mereka..

Delegasi Merah Putih menang 21-12, 21-11 dalam laga berdurasi 41 menit (statistik BWF).

Wakil Kanada sepertinya bukan hambatan besar bagi Greysia/Apriyani yang merupakan unggulan kelima dalam turnamen bulu tangkis level Super 1000 ini.

BACA JUGA: Lihat Cara Jojo Tembus 16 Besar Yonex Thailand Open

BACA JUGA: Dramatis! FajRi dan Ginting Menang, Jorji Dipukul Pengantin Baru

Pada gim pertama, meski Honderich/Tsai sempat memberikan perlawanan di awal permainan, namun Greysia/Apriyani mampu menghadapinya dengan baik, sehingga berbuah poin. Setelah kedudukan imbang 8-8, wakil Garuda itu terus memimpin dan unggul dengan skor 21-12.

Masuk di gim kedua, permainan semakin terasa mudah bagi Greysia/Apriyani. Mereka mampu mendominasi dari awal hingga akhir dan kembali memetik kemenangan 21-11 atas pasangan Kanada tersebut.

Greysia/Apriyani dan Honderich/Tsai pernah bertemu di turnamen Australian Open 2019 dan Indonesia Masters 2020. Kedua turnamen itu pun sama-sama dimenangkan oleh Greysia/Apriyani.

Selanjutnya di babak kedua Yonex Thailand Open 2021 besok, Greysia/Apriyani akan bertemu dengan pasangan tuan rumah Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler