Lihat Gol Bek Kanan Chelsea Reece James yang Viral

Selasa, 15 September 2020 – 06:36 WIB
Reece James. Foto: diambil dari premierleaguecom

jpnn.com, BRIGHTON AND HOVE - Bek kanan Chelsea Reece James menyita perhatian publik, bahkan sempat menjadi salah satu trending topic di Twitter.

Pemain berusia 20 tahun itu 'mencuri' panggung debut duet pemain anyar The Blues Timo Werner dan Kai Havertz.

BACA JUGA: Chelsea Kena Sentil Lantaran Boros Beli Pemain, Frank Lampard: Itu Lucu

James mencetak sebuah gol lewat tendangan keras dengan teknik tinggi, dari jarak sekitar 20 yard, menembus pojok kiri atas gawang Brighton & Hove Albion di Amex Stadium, Selasa (15/9) dini hari WIB.

Gol tersebut membuat Chelsea unggul 2-1 atas tuan rumah, dan di akhir laga, The Blues menang 3-1.

BACA JUGA: 3 Pemain Ini Bakal Absen Pada Laga Pertama Chelsea, Ini Penyebabnya!

BACA JUGA: Marcelo Bielsa Senang Leeds Bisa Cetak 3 Gol di Kandang Liverpool

Ya. Chelsea mengawali kompetisi Premier League dengan manis. Tiga poin.

Brighton bisa meladeni permainan Chelsea pada babak pertama, tetapi kebobolan akibat blunder pertahanannya pada menit ke-23 ketika penjaga gawang Mat Ryan melanggar Werner di kotak terlarang.

Jorginho dengan dingin sukses mengeksekusi tendangan penalti itu.

Leandro Trossard menyamakan kedudukan pada menit ke-54 berkat tendangan yang memantul di hadapan kiper Kepa Arrizabalaga.

Nah, James si bek kanan timnas Inggris U-21 itu beraksi, melepaskan tendangan spektakuler untuk membawa Chelsea unggul 2-1.

Kurt Zouma memastikan keunggulan Chelsea menjadi 3-1 pada menit ke-66. (antara/jpnn)

 

Susunan pemain:
Brighton: Mathew Ryan, Lewis Dunk, Adam Webster, Ben White (Pascal Gross), Steven Alzate (Alireza Jahanbakhsh), Adam Lallana (Aaron Connolly), Yves Bissouma, Solly March, Tariq Lamptey, Leandro Trossard, Neal Maupay
Chelsea: Kepa Arrizabalaga, Kurt Zouma, Andreas Christensen, Marcos Alonso, Reece James, Jorginho (César Azpilicueta), N'Golo Kante, Timo Werner, Ruben Loftus-Cheek (Ross Barkley), Mason Mount, Kai Havertz (Callum Hudson-Odoi)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler