Lihat Hasil Kerja Anak Buah Anies, Ketua DPRD DKI Menyesal Setujui Anggaran Revitalisasi Monas

Selasa, 28 Januari 2020 – 08:31 WIB
Prasetio Edi Marsudi. Foto: M Adil/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi menunjukan rasa kaget melihat Monumen Nasional (Monas) sisi selatan yang tengah dalam proses revitalisasi. Dia tidak menyangka anak buah Gubernur Anies Baswedan bakal membeton area tersebut.  

"Agak kaget dengan situasi dan kondisinya. Saya langsung turun melihat revitalisasi Monas yang saya anggarkan. Kok beda dengan pemikiran saya," kata Prasetio di Jakarta, Senin (27/1).

BACA JUGA: DPRD Minta Revitalisasi Monas Dihentikan, Kontraktor Jalan Terus

Menurut Prasetio, kawasan Monas merupakan daerah ring satu pemerintahan yang menjadi ruang hijau berdasarkan Peraturan Daerah Rencana Tata Ruang Wilayah DKI. Namun dia menyayangkan pohon-pohon yang hilang di area tersebut.

Prasetio mengatakan dirinya tidak bakal menganggarkan revitalisasi jika tahu bakal dilakukan pembetonan.

BACA JUGA: Pemprov DKI Klaim Revitalisasi Akan Mengembalikan Monas ke Fungsi Aslinya

"Di sini juga ada suatu keanehan, seharusnya kan rencananya dulu lalu berapa anggarannya. Setelah itu baru dianggarkan. Ini enggak, dibuat anggarannya dulu baru perencanaan. Nah ini terbalik," katanya.

Politikus PDI Perjuangan itu juga menyesalkan pemotongan ratusan pohon dalam proses revitalisasi Monas yang menurutnya juga berpotensi melanggar hukum.

BACA JUGA: Anak Buah Anies Klaim Pohon Korban Revitalisasi Monas Hanya Dipindahkan

"Ini adalah suatu pelanggaran fungsi awal yang mungkin nanti saya akan panggil para pihak untuk bisa menjelaskan ini. Tapi saya juga minta dihentikan dulu revitalisasinya seperti yang diminta teman Komisi D kemarin, untuk diselidiki dulu," katanya. (ant/dil/jpnn)

VIDEO: Tahun 2020 Ria Ricis Menikah?


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler