jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa mengunjungi Makodam V Brawijaya, Surabaya, Jawa Timur. Dalam kunjungan ini, Andika menyempatkan diri untuk olahraga di Kodam Brawijaya.
Selain berolahraga, Jenderal Andika berkesempatan untuk melihat kondisi bangunan Pamping Iron Brawijaya Gym. Tempat tersebut didirikan oleh salah seorang personel TNI AD, Mayor Inf Edi Tri.
BACA JUGA: Warga Bromo Tersenyum Lega Menyambut Kedatangan Jenderal Andika Perkasa
Menurut Andika, pembangunan Pamping Iron Brawijaya Gym bertujuan untuk mengajak para prajurit tetap hidup sehat. Selain itu, pendiri gym tersebut memiliki histori yang menarik.
Karena, dulunya Mayor Edi Tri adalah anggota yang mengalami obesitas. Namun, karena kegigihannya dia bisa memiliki tubuh yang ideal.
"Dengan adanya wadah olahraga di Kodam V Brawijaya, kami berharap selain memotivasi para prajurti dapat meningkatkan hubungan dengan masyarakat umum,” kata Andika dalam keterangannya, Jumat (2/10).
Pasalnya, selain digunakan prajurit, tempat fitness itu juga bisa digunakan masyarakat umum yang memang diundang oleh Kodam Brawijaya. (cuy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BACA JUGA: Istri Jenderal Andika Menyambangi Kampung 1001 Malam, Ini yang Dilakukannya
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan