Lihat, nih! Ratusan Warga Pasar Baru Antusias Ikut Program Petik Masak Bersama Mak Ganjar

Rabu, 30 November 2022 – 20:06 WIB
Ratusan warga di Pasar Baru, Jakarta Pusat mengikuti program Petik Masak, yang digelar oleh Mak Ganjar. Foto dok Mak Ganjar

jpnn.com, JAKARTA - Ratusan warga di Pasar Baru, Jakarta Pusat mengikuti program Petik Masak, yang digelar oleh Mak Ganjar, Rabu (30/11).

Mereka diberikan pelatihan menanam cabai dan diberikan bantuan 500 bibit cabai, lengkap dengan pot dan media tanam.

BACA JUGA: Ribuan Kiai Muda di Jatim Kepincut Mendukung Ganjar Pranowo

Ketua Mak Ganjar DKI, Evi Navysah menyerahkan bantuan bibit cabai langsung ke rumah-rumah warga.

"Mengingat di sini rumah-rumah yang padat dan sulit mendapatkan lahan, jadi warga sekitar senang dengan program yang kongkrit seperti ini," kata Evi Navysah.

BACA JUGA: Hadirkan Listrik Tanpa Kedip saat KTT G20, PLN Dapat Apresiasi dari Menteri BUMN

Evi menilai antusias warga di Pasar Baru cukup tinggi. Mayoritas warga yang berprofesi sebagai pedagang merasa terbantu dengan program ini.

"Saya dapat sambutan dan tanggapan yang meriah dari warga karena cabai ini juga kan cukup mahal dan ini bisa jadi solusi," jelasnya.

BACA JUGA: Apresiasi Industri Perbankan, LPS Banking Award 2022 Sukses Digelar

Sementara itu, salah satu warga, Mita merasa program Mak Ganjar ini sangat tepat untuk ibu rumah tangga dan juga pedagang kuliner sepertinya.

"Saya jualan nasi uduk jadi dengan program Petik Masak saya bisa hemat uang beli cabai, uangnya bisa buat yang lain bisa ditabung untuk masa depan," ujar Mita.

Mita terkesan dengan semangat Mak Ganjar yang mau turun langsung menyentuh wilayah yang padat penduduk.

"Saya sangat berterima kasih kepada Mak Ganjar, dan Pak Ganjar semoga maju terus dan terpilih jadi Presiden," harap Mita.(chi/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Didukung Milenial Sulsel jadi Presiden 2024, Ganjar Disebut Pemimpin Gammara


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler