jpnn.com - SAO PAULO - Tuan rumah Brasil akan menjajal ketangguhan wakil Eropa Timur, Kroasia dalam laga pembuka Piala Dunia 2014, Jumat (13/6) dini hari WIB. Banyak hal menarik yang akan menjadi catatan dalam perhelatan akbar World Cup ke-20 ini. Di antaranya siapa yang akan menjadi pencetak gol pertama.
Berikut beberapa gol pertama di lima piala dunia terakhir. Di mulai dari Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Laga pertama mempertemukan tuan rumah Afrika Selatan (Afsel) melawan Meksiko. Adalah Siphiwe Tshabalala menjadi pemain yang mencetak gol pembuka di pertandingan tersebut. Pemain ini membuka harapan tuan rumah dengan golnya di menit ke-55.
BACA JUGA: Fabregas: Chelsea Adalah Pilihan Terbaik
Namun demikian, harapan skuat Negeri Pelangi—julukan Afsel untuk menang di laga pembuka kandas setelah kapten Meksiko Rafael Marquez mencetak gol penyeimbang di menit ke 79. Laga pembuka World Cup 2010 berakhir imbang 1-1.
Piala Dunia 2006 dibuka dengan laga tuan rumah Jerman melawan Kostarika. Dalam laga ini Philipp Lahm mencatat sejarah dengan menjadi pencetak gol pembuka di menit ke enam. Miroslav Klose mencetak dua gol dan satu gol terakhir Jerman dari Torsten Frings di menit 87. Sedangkan Kostarika hanya bisa mencetak dua gol balasan dan membuat tuan rumah menang 4-2.
BACA JUGA: Ini Daftar Skuat Termahal di Piala Dunia 2014
Sementara itu di Piala Dunia 2012 Korea-Jepang dibuka oleh pertandingan juara bertahan Prancis melawan tim debutan asal Afrika, Senegal. Di luar dugaan Prancis harus tumbang oleh gol tunggal Senegal di menit ke-30 oleh Papa Boupa Dioup. Senegal berhasil lolos ke babak 16 besar, sedangkan Prancis harus angkat kaki dari kejuaraan tersebut setelah finis di fase grup di urutan terakhir.
Tanggal 10 Juni 1998 menjadi hari pembuka Piala Dunia 1998 di Prancis. Perhelatan ini dimulai dengan laga juara bertahan Brasil menghadapi wakil Eropa, Skotlandia. Hasilnya Cesar Sampaio mencatatkan namanya sebagai pencetak gol pembuka di menit ke empat. Laga ini berakhir untuk kemenangan Brasil dengan skor 2-1.
BACA JUGA: Diterkam Macan Kemayoran, Persita Akui Kalah Kelas
Piala Dunia 1994 dibuka dengan laga tuan rumah Amerika Serikat melawan Swiss pada 18 Juni 1994. Hasilnya tim tamu mencetak gol pembuka lewat aksi Georges Bregy di menit 30. Amerika baru bisa menyamakan kedudukan di menit 45 lewat aksi Eric Wynalda. Laga pembuka ini berakhir 1-1. Lalu siapa yang akan mencetak gol pardana di Brasil 2014? Kita lihat saja.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Chelsea Resmi Kontrak Cesc Fabregas Selama Lima Tahun
Redaktur : Tim Redaksi