jpnn.com - ITALIA – Transfer pemain di liga-liga Eropa akan kembali dibuka pada awal Januari. Inter Milan santer dikabarkan akan memulangkan Andrea Pirlo ke Italia dengan status pinjam dari New York City FC.
“Sebagai pemain Pirlo tak terbantahkan, namun kami juga harus realistis dengan suasana di Inter. Lini tengah kami saat ini baik-baik saja,” kata Direktur Olahraga Inter Piero Ausilio seperti dilansir dari laman Football Italia.
BACA JUGA: Lumayan, 6 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final Hong Kong Superseries
Ausilio mengaku Pirlo merupakan pemain yang unik yang tak ada pemain di Eropa yang menyerupai dirinya. Karena itu meski kecil kemungkinan, menutur Ausilio tidak ada yang tidak mungkin di jendela transfer.
“Direktur Juventus Beppe Marotta mengatakan Pirlo tidak akan kembali ke Italia, dia mungkin benar. Mancini sendiri mengatakan 'jangan pernah berkata tidak' dan ia benar,”
BACA JUGA: Tim Sepak Bola Kepri Mundur dari Porwil Sumatera IX 2015, Ini Penyebabnya...
“Coba lihat Felipe Melo, selama dua bulan saya katakan itu tidak mungkin karena kami harus menjual lebih dulu. Lalu kami menjual Mateo Kovacic lalu datanglah Melo.”
“Saat itu kami tidak mau kehilangan Kovacic dan memang mengecewakan menjual pemain seperti dia namun kami menghadapi tawaran yang tak bisa kami tolak,” ujar Ausilio.(ray/jpnn)
BACA JUGA: Horeee... Aprin Bakal Wakili Pencak Silat Kepri Di PON Jabar
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jika Disuruh Memilih, Inilah Klub yang Ingin Dilatih Ancelotti
Redaktur : Tim Redaksi