Lini Tengah Maung Lebih Matang

Sabtu, 14 Mei 2011 – 17:18 WIB
Skuad Persib di sebuah sesi latihan. Foto: Dok.JPNN

SILIWANGI-Jelang keberangkatan menuju Mataram, Nusa Tenggara Barat, Persib Bandung kembali melakukan pembenahan dalam sesi latihan, di Stadion Siliwangi pagi kemarin.

Pelatih Daniel Roekito mengatakan bahwa pada dua sesi latihan terakhir, termasuk kemarin, ia melakukan ujian dalam bentuk game internal, untuk melihat kelemahan timnya di setiap lini

Dalam sesi latihan kemarin, Daniel membagi menjadi dua tim yang terdiri dari penyerang yang digabung dengan gelandang serang, menghadapi tim gelandang bertahan dan lini belakang

BACA JUGA: Ekspektasi Tinggi

Atas hasil uji coba kemarin, tim penyerang mampu memenangkan pertandingan dengan skor 4-2
Ia mengungkapkan, dari hasil tersebut lini tengah lebih mapan dibandingkan sektor lain

BACA JUGA: Membaik, Bukan Jaminan Barisic Tampil

Daniel menjelaskan, penekanan dari program latihan yang dilakukan, untuk melihat kekompakan para pemain di setiap lini.

"Latihan hari ini sama seperti kemarin
Saya pengen lihat kekompakan pemain

BACA JUGA: Fergie Terancam Sanksi Lagi

Penyerang saya satukan dengan gelandang serang dalam satu timSatunya lagi gelandang bertahan, bek, dan bek sayap saya satukanTernyata dari kemarin, tim Eka yang menangSaya ingin lihat, apakah semua pemain bisa menyerang dan bertahanLini tengah kita lebih mapan, sedangkan lini depan dan belakang belumSebenarnya ini sudah kelihatan sejak kita latihan di lapangan futsal beberapa waktu laluTernyata memang sangat tidak seimbang," jelasnya, seperti dilansir Radar Bandung (Grup JPNN).

Daniel menambahkan, jelang tiga laga sisa di Liga Super Indonesia (LSI), kontra Persiba Balikpapan, Deltras Sidoarjo, dan Persela Lamongan, Ia akan terus mematangkan timnya dengan program latihan yang telah di persiapkanSelain itu, mengenai kelemahan tim berdasarkan sesi latihan terakhir kemarin, Daniel mengaku sudah mengetahui kelemahan perorangan pemainNamun untuk secara keseluruhan, Ia masih meraba kelemahan Eka Ramdani cs musim ini.

"Program latihan akan kembali kita jalankan 18 Mei nantiSekarang sudah saya pisahkan, mana yang bermasalahSaya pengen tahu kelemahan tim dimanaKalau untuk perorangan saya sudah tahuKalau saya sudah tahu semua, kita bisa perbaikiMinimal kita minimalisir agar kesalahan serupa tidak terus-menerus terjadiSelama ini kan mental, tetapi masih ada masalah lain yang harus kita benahi agar tim lebih matang," tandas pelatih asal Rembang, Jawa Tengah ini(Ytn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi Gengsi Papua


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler