Live Streaming Drawing Semifinal Liga 2: Tak Ada Tim dari Jawa

Senin, 05 Februari 2024 – 13:57 WIB
Semen Padang, Malut United, PSBS Biak, dan Persiraja bersaing merebut tiga tiket promosi Liga 1. Foto: IG liga2match

jpnn.com - JAKARTA - Undian atau drawing semifinal Liga 2 bakal digelar Senin (5/2) malam ini.

Sebanyak empat tim sudah memastikan menembus semifinal sekaligus menjaga peluang meraih tiga tiket promosi ke Liga 1 musim depan.

BACA JUGA: Semen Padang, Malut United, PSBS, dan Persiraja Tembus Semifinal Liga 2, Cek Klasemen

Tim yang memastikan diri lulus ke Top 4 ialah Semen Padang FC, Malut United FC, PSBS Biak, dan Persiraja Banda Aceh. Tidak ada wakil dari Pulau Jawa.

Semen Padang memastikan tiket ke semifinal dengan status sebagai juara Grup X.

BACA JUGA: 2 Pemain Muda Malut United FC Dipanggil Jalani TC Timnas U-20

Di laga terakhirnya, Kabau Sirah mampu menang tipis 1-0 atas Persiraja di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Sabtu (3/2).

Malut United tembus semifinal seusai menang 2-1 atas Deltras FC di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (3/2). Ini membuat Malut United tampil sebagai juara Grup Y.

BACA JUGA: Live Streaming Arema Vs PSIS: Fortes Hengkang, Hulk Tersedia

Sementara itu, PSBS Biak juara Grup Z.

Persiraja Banda Aceh masuk semifinal dengan status sebagai runner up terbaik.

"Masih ada waktu untuk mempersiapkan pemain untuk laga semifinal. Kami harus siap," tutur Pelatih Semen Padang FC Delfiadri.

Sementara itu, Pelatih Malut United Imran Nahumarury mempersembahkan keberhasilan timnya lulus ke semifinal untuk para fan.

"Ini berkat kerja keras semua elemen di tim. Terima kasih kepada para pemain. Ini kami persembahkan untuk seluruh pendukung Malut United," ujar Imran.

Drawing semfinal Liga 2 dijadwalkan digelar di SCTV Tower, Jakarta mulai pukul 19.00 dan bisa disaksikan via live streaming di Vidio https://www.vidio.com/live/17012-drawing-pegadaian-liga-2?schedule_id=3241028. (lib/jpnn)


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler