jpnn.com, LIVERPOOL - Liverpool mengincar kemenangan kandang keenam beruntun mereka di Premier League, saat menjamu Huddersfield Town di Anfield, Sabtu (27/4) mulai pukul 02.00 WIB.
Huddersfield Town? Iya. Tim yang sudah pasti terdegradasi, yang baru mendulang tiga kemenangan dari 35 laga musim ini.
BACA JUGA: Klasemen Sementara Premier League dan Jadwal Sisa City dan Liverpool
Liverpool belum terkalahkan dalam 13 pertemuan terakhir mereka dengan Huddersfield di semua kompetisi. Menang sepuluh kali, imbang tiga kali.
Terakhir kali Liverpool kalah dari Huddersfield Town tejadi pada November 1959.
BACA JUGA: Petahana Harus Fokus, Jangan Baca Media, Tak Usah Tonton TV, Tidur yang Nyaman
Dengan faktor sejarah hingga materi pemain, sepertinya Liverpool akan memenangi laga dini hari nanti dan untuk sementara kembali ke puncak klasemen.
Jika masih ingin menjadi juara Premier League untuk pertama kalinya sejak 1990, Liverpool harus mengharamkan hasil seri atau bahkan kalah dari Huddersfield Town.
BACA JUGA: Bocor! Virgil Van Dijk jadi Pemain Terbaik Tahun Ini, Masa sih?
(Buka dikit dong: Klasemen Sementara Premier League dan Jadwal Sisa City dan Liverpool)
Saat ini Liverpool berada di posisi kedua klasemen, berjarak satu poin dengan Manchester City (88-89).
City memimpin pacuan setelah menang dua gol tanpa balas atas Manchester United, Kamis (25/4) dini hari WIB.
"Saya tidak gugup saat menyaksikan derbi Manchester di rumah bersama istri dan seorang teman saya di rumah," ujar Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp kepada Sky Sports.
"Itu sudah saya perkirakan. Saya tidak terkejut. Semuanya masih baik-baik saja, belum ada hasil (kepastian siapa yang juara)," imbuhnya. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gagal Dapat Bantuan MU, Jurgen Klopp: City Lebih Favorit
Redaktur & Reporter : Adek