BACA JUGA: SEA Games Tetap Bidikan Utama PB ISSI
Enam hari kemudian (25/1), di tempat yang sama, dua tim satu kota itu kembali bermain 1-1 pada putaran keempat Piala FA.Hasil itulah yang memaksa Everton dan Liverpool bertarung lagi di Stadion Goodison Park dini hari nanti WIB
BACA JUGA: Beban Samator, Kesulitan Rotasi
Harus ada pemenang untuk menentukan tim yang lolos ke babak berikutnya.Jika skor seri hingga waktu normal (2 x 45 menit), pertandingan akan dilanjutkan dengan babak perpanjangan waktu hingga adu penalti
Liverpool dan Everton boleh sama-sama optimistis
BACA JUGA: Bola Bersejarah Lionel Messi disimpan di Museum
Namun, modal kedua tim di laga terakhir Premier League bisa menjadi faktor pembedaKetika The Toffees -julukan Everton- kalah 0-1 dari Manchester United di Old Trafford (31/1), The Reds -julukan Liverpool- sukses menghancurkan Chelsea 2-0 di Anfield sehari kemudian (1/2).Hasil tersebut membuat punggawa Liverpool lebih percaya diri''Everton akan menghadapi Liverpool yang jauh lebih punya nyali dan semangat,'' kata Fernando Torres, bomber Liverpool, kepada IOL.
Torres adalah bintang kemenangan Liverpool atas ChelseaDua gol ke gawang Chelsea membangkitkan lagi spirit penyerang asal Spanyol itu setelah scoreless selama empat bulan di Premier League karena bergelut dengan cedera hamstring.
''Saya merasakan bahwa feeling gol saya telah kembali dan saya yakin bakal terus mempertahankannya,'' kata penyerang berjuluk El Nino itu.
Spirit Torres makin berlipat karena Goodison Park adalah tempat yang bersahabat dengannyaPada pertemuan lawan Everton di putaran pertama Premier League pada 27 September 2008, pemain 24 tahun tersebut mencetak dua gol kemenangan Liverpool.
''Seiring grafik penampilan tim kami, progres serupa ditunjukkan Fernando (Torres)Karena itu, saya berencana tetap memainkan'dia sebagai starter di Goodison Park,'' ucap Rafael Benitez, arsitek Liverpool, sebagaimana dilansir Liverpool Echo.
Dengan skuad yang melimpah dan tidak terkendala cedera, Benitez bakal leluasa meramu komposisi pemainSalah satu opsinya adalah kemungkinan menurunkan Ryan Babel di sektor sayap kiri untuk menggantikan Albert Riera.
Situasi berbeda dihadapi kubu EvertonPelatih David Moyes dipaksa memainkan komposisi tim yang sama karena keterbatasan amunisiDi lini depan, misalnya, Tim Cahill kembali menjadi tumpuan seiring krisis penyerang yang menimpa Everton.
The Toffees sejatinya telah berhasil mendapatkan striker pinjaman dari Manchester City, Joao ''Jo" AlvesTapi, Jo tidak bisa dimainkan karena sebelumnya sudah membela City saat dikalahkan Nottingham Forest 0-3 di putaran ketiga lalu (3/1).
''Secara fisik, kami kelelahanTapi, secara mental kami tetap bersemangat menghadapi rival dekat kami (Liverpool, Red),'' tutur Phil Jagielka, defender Everton, kepada BBC(dns/ca)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Julien Fabuert jadi Punggawa Real Madrid
Redaktur : Tim Redaksi