JAKARTA - Hujan deras menyebabkan longsor pukul 06.45, Minggu (27/1), di Jorong Kampung Dadok Nagari Tanjung Raya Kabupate. Agam, Provinsi Sumatera Barat.
Selain menimbun 15 rumah, bencana ini juga menyebabkan jatuhnya korban jiwa. "Saat ini telah ditemukan empat orang meninggal, tiga orang luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit," kata Juru Bicara Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho, Minggu (27/1).
Menurutnya, masih ada 18 orang yang belum ditemukan. Saat masih dilakukan pencarian. Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Agam, BPBD Sumbar, TNI, Polri, aparat lainnya dibantu masyarakat di lokasi kejadian melakukan penanganan darurat. "Akses menuju lokasi cukup berat," pungkasnya. (boy/jpnn)
Selain menimbun 15 rumah, bencana ini juga menyebabkan jatuhnya korban jiwa. "Saat ini telah ditemukan empat orang meninggal, tiga orang luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit," kata Juru Bicara Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho, Minggu (27/1).
Menurutnya, masih ada 18 orang yang belum ditemukan. Saat masih dilakukan pencarian. Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Agam, BPBD Sumbar, TNI, Polri, aparat lainnya dibantu masyarakat di lokasi kejadian melakukan penanganan darurat. "Akses menuju lokasi cukup berat," pungkasnya. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Penjaga Lintasan Kereta Minta Naik Honor
Redaktur : Tim Redaksi