Lucu, Jatuhkan Talak Demian Tak Mau Cerai

Jumat, 10 Agustus 2012 – 08:52 WIB
JAKARTA--Demian Aditya mengganti salah satu pengacaranya, Andrijani Sulistiowati. Ini buntut dari kesalahan fatal saat memberikan jawaban soal tanggapan gugatan cerai Yulia Rachman.

Dalam surat jawaban itu, pihak Demian menyatakan menolak seluruh gugatan dari pihak penggugat. Artinya pesulap berusia 32 tahun itu tak mau bercerai dengan Yulia.

"Itu kan fatal banget padahal Demian waktu itu sudah menjatuhkan talak. Masa dia yang menjatuhkan talak, dia yang nggak mau cerai. Itu jawaban yang fatal," beber kuasa hukum Yulia, Muhammad Milano di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, kemarin. 

Dengan pergantian kuasa hukum, kabarnya Demian akan mengubah soal jawabannya mengenai penolakan semua gugatan Yulia. "Pengacaranya Demian bilang mau mengubah jawaban yang kemarin (menolak gugatan seluruhnya), tapi kami merasa keberatan," ucap Milano.

Demian Aditya belum bisa menemui anaknya, Kiandra. Sebab, ia belum memenuhi tanggungjawabnya kepada Yulia. Bahkan, ia juga tidak berani datang menemui istrinya itu untuk meminta izin.

Sementara Yulia merasa anak-anaknya tidak pernah menanyakan keberadaan Demian. Meski anak-anaknya itu sudah lama tidak menemui ayahnya."Anak-anak juga tidak pernah menanyakan bapaknya. Kalaupun mereka lihat gambar Demian di televisi, mereka khususnya Kiandra cuma bilang, itu Yanda. Begitu doang," terang Yulia di tempat terpisah.

Presenter dan model iklan ini sama sekali tidak melarang Demian menemui dia atau anaknya. Asalkan ilusionis kondang itu mengembalikan dirinya kepada orangtua secara baik-baik, setelah menjatuhkan talak pada Februari silam.

"Saya tidak pernah melarang bapaknya buat ketemu anaknya. Tapi laksanakan dulu proses dan kewajibannya. Sampai saat ini Demian belum juga bertemu ibu saya untuk mengembalikan saya," ucapnya.

"Kan awalnya lamaran itu meminta. Kalau sekarang sudah nggak dibutuhkan lagi, ya secara hati harusnya mengembalikan saya kepada orang tua saya," tandas Yulia.

Namun ada momen dimana Yulia merasa terusik. Beberapa waktu lalu, Yulia menghadiri sebuah pameran di Jepang. Ia sedang tak ada di rumah. Namun, Demian diam-diam berusaha menemui anaknya.

Demian datang ke rumah dengan meloncat pagar. Kemudian sempat mendorong petugas keamanan di rumahnya. Kejadian itu, membuat ibu dan anak sulungnya, Fabhian ketakutan. Padahal, menutur Yulia, cara Demian untuk bertemu Kiandra tidak perlu seperti itu.

"Sekali lagi, saya nggak pernah melarang dia bertemu dengan anak-anaknya. Kalau mau bertemu silahkan. Tapi dengan cara yang baik. Saya di sini merasa terusik ketika anak-anak saya di ganggu," beber Yulia.

Sebagai manusia normal, Yulia dan anak-anaknya ingin hidup dengan tenang. Makanya, ia berharap agar Demian tidak melakukan hal serupa. "Padahal kalau memang dia mau ketemu tinggal telepon saya, saya pasti izinkan," tandasnya.

Sampai sekarang, Yulia pun belum menerima sepeserpun dari Demian untuk membiayai sekolah Kiandra. Namun, Yulia pantang berpangku tangan. Makanya, terjun ke dunia tarik suara sejak beberapa bulan lalu merupakan jalan keluar untuk mengentaskan masalahnya.

"Saya terjun ke dunia tarik suara juga untuk membiayai anak-anak saya, untuk menafkahi anak-anak saya. Banyak yang memandang sebelah mata saat saya terjun ke dunia tarik suara. Tapi saya mau berjuang untuk anak-anak saya," terangnya.

Yulia membantah jika ada yang mengatakan Demian memberikan nafkah kepadanya dan membiayai sekolah anak-anaknya. Sebab, ia tidak pernah menerima sepeserpun dari Demian. "Saya nggak pernah terima transferan sama sekali, bahkan Kiandra masuk sekolah pun biayanya dari saya semua," tutup Yulia. BCG

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dewi Perssik Berharap Dilamar Guruh

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler