LunaSoft FlipRest Hadirkan Kenyamanan Berlipat saat Tidur

Rabu, 22 November 2023 – 14:35 WIB
LunaSoft FlipRest Hadirkan Kenyamanan Berlipat saat Tidur. Foto: Uniland Sleep

jpnn.com, JAKARTA - Uniland Sleep menghadirkan LunaSoft FlipRest yang dirancang untuk memberikan kenyamanan yang berlipat agar meningkatkan kualitas tidur.

LunaSoft FilpRest didesain ganda dengan kelembutan yang menggabungkan dua tingkat keempukan soft dan firm dalam satu kasur.

BACA JUGA: Kenali Ciri-Ciri Kasur Sudah Tidak Layak Pakai dan Harus Diganti

Memanfaatkan Busa Eksklusif 3-Zona, Seri Uniland Sleep LunaSoft FlipRest memastikan dukungan tidur yang sempurna, dengan mudah beradaptasi dengan ukuran tubuh, bentuk, dan gerakan.

Dengan menggunakan Memory Foam yang dikombinasi teknologi airflow, kasur ini mampu mengurangi titik-titik tekanan tertentu selama tidur, memastikan istirahat yang seimbang dan menenangkan.

BACA JUGA: Simak, Ini 5 Cara Mengatasi Kasur Kotor dan Berbau

Memory Foam dikenal lembut dan tahan lama, sedangkan teknologi Airflow memberikan elastisitas, responsivitas, dan sirkulasi udara yang luar biasa.

Direktur PT Quantum Tosan Internasional Yufardis mengatakan, material bahan yang unik memberikan pengalaman  tidur lebih nyaman tanpa batas sehingga lingkungan tidur jadi tidak terganggu.

BACA JUGA: Racoon Bed Linen Spray, Cegah Bakteri dan Tungau di Kasur

"Komitmen kami untuk mendefinisikan kembali kenyamanan tidur menghasilkan LunaSoft FlipRest," ungkap Yufardis, dalam keterangannya, Selasa (22/11).

Menurut Yufardis, kasur inovatif ini mewakili dedikasi kami dalam menciptakan solusi tidur yang memimpin tren dan melayani preferensi kenyamanan yang beragam.

"Selain itu, menawarkan keseimbangan tak tertandingi antara 2 tingkat keempukan soft dan firm dalam satu kasur," tuturnya.

Kasur Uniland Sleep Lunasoft FlipRest siap merevolusi cara individu menikmati tidur berkualitas dengan cara berbeda dan dapat menyesuaikan kebutuhan yang pas. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler