jpnn.com, JAKARTA - Matras yang dipakai sebagai alas kasur bisa menjadi tempat yang menerima sel-sel kulit mati dari tubuh kita yang terlepas saat tidur.
Kondisi itu yang akan menyebabkan kasur jadi lembab sehingga membuat tungau lebih mudah berkembang biak.
BACA JUGA: Bukan Hanya soal Nyaman, Ini Alasan Pilih Kasur Bebas Timbal
Jika didiamkan, tentu dapat berbahaya untuk kesehatan dan bisa menimbulkan bau tak sedap, apalagi bila digunakan selama bertahun-tahun. Tidak mau hal ini terjadi, bukan?
Tenang saja, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegah matras berbau tidak sedap.
BACA JUGA: 3 Dampak Buruk Pemilihan Kasur yang Salah, Bisa Berpengaruh ke Kesehatan
1. Gunakan Vacuum Cleaner
Salah satu penyebab matras bau adalah adanya penumpukan kotoran. Jadi, Anda perlu menyedot seluruh debu dan kotoran yang mengendap di atas kasur dengan menggunakan vacuum cleaner atau alat penyedot debu.
BACA JUGA: Pengin Tidur Nyenyak? 4 Hal Ini Perlu Diperhatikan Sebelum Memilih Kasur
Arahkan vakum ke permukaan, bagian samping, serta area bawah matras. Anda juga bisa mengangkat debu yang ada di area headboard atau kepala tempat tidur.
2. Berikan Larutan Air dan Cuka
Bila debu dan kotoran sudah terangkat, Anda bisa mulai menghilangkan bau menggunakan cuka.
Campurkan cuka dan air bersih di dalam botol semprot untuk membuat pewangi organik. Kemudian, semprotkan larutan ke atas kasur secukupnya. Larutan dapur ini mampu menetralkan bau secara alami.
3. Taburkan Baking Soda
Setelah itu, taburkan baking soda atau soda kue yang termasuk penetral bau alami. Diamkan selama 24 jam dan buka jendela kamar agar tempat tidur terkena cahaya alami. Sinar matahari bisa membantu pengeringan dan menghilangkan bau. Jika sudah kering, kamu dapat membersihkan permukaan kasur dari bubuk soda kue yang tersisa.
4. Taburkan Tepung Jagung
Selain baking soda, Anda juga bisa menggunakan tepung jagung. Cukup campurkan tepung jagung dengan soda kue, lalu taburkan ke seluruh permukaan kasur.
Diamkan selama 24 jam agar meresap dan vakum permukaan kasur untuk mengangkat sisa bubuknya.
5. Semprotkan Minyak Aromaterapi
Sebagai langkah penutup, Anda bisa menyemprotkan minyak aromaterapi. Jika ingin aroma yang menenangkan, Anda bisa pilih jenis lavender, eucalyptus, atau peppermint.
Itu dia kelima cara yang bisa Anda bisa menerapkan untuk mengatasi matras bau.
Namun, perlu dicatat bahwa kita perlu mengganti kasur setiap 8-10 tahun pemakaian. Tenang saja, Anda bisa mendapatkan kasur baru melalui situs belanja ruparupa.com.
Di sini, Anda akan mendapatkan harga matras mulai dari Rp600 ribuan. Selain matras, ada berbagai perabot lainnya dengan harga yang terjangkau.
Situs belanja online ini juga menawarkan berbagai perlengkapan rumah tangga dan furniture kamar tidur dari merek terkenal milik Kawan Lama Group, seperti ACE, Informa, Informa Electronics, Informa Sleep, Pendopo, Toys Kingdom, Ataru, Krisbow, Pet Kingdom, Selma, Susen, Chatime, Ashley, Eyesoul, dan masih banyak lagi.
Anda juga bisa memperoleh harga sofa mulai dari Rp1 jutaan saja.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi