Maaf, Hotel di Kawasan Wisata ini Penuh!

Kamis, 29 Desember 2016 – 08:00 WIB
dok. JPG

jpnn.com - JPNN.com--Jelang liburan tahun baru, tingkat hunian di sejumlah hotel berbintang empat yang berlokasi di puncak tretes Prigen Pasuruan, Jawa Timur mulai meningkat.

Hampir semua kamar hunian sudah dipesan sejak sebulan lalu.

BACA JUGA: Masih Banyak Warga Bingung Mengurus Sertifikat Tanah

Pesanan hunian hotel tersebut tak luput dari mereka yang hendak mengisi liburan panjang dan menghabiskan akhir tahun dengan keluarga atau kerabat.

Apalagi kawasan puncak Prigen memang tiap tahunnya dijadikan wisatawan untuk menghabiskan liburan dengan menyaksikan indahnya puncak.

BACA JUGA: Cisomang Geser, KAI Tambah Perjalanan ke Bandung

Salah satunya, Hotel Pinus Garden. Fasilitas kamar terus dibenahi untuk kenyamanan para pengunjung yang akan bermalam di hotel berbintang tersebut sebagai pelayanan prima yang di berikan.

Tak hanya itu, berbagai hiasan pun dipasang dengan begitu cantik.

BACA JUGA: Cisomang Geser, KAI Tambah Perjalanan ke Bandung

Saat ini sudah 60 persen kamar sudah terpesan oleh pengunjung dari berbagai daerah di Jawa Timur.

Selain itu, pihak hotel menggelar berbagai acara mulai dari live musik, game dan doorprise untuk kenang-kenangan pengunjung.

Harga kamar saat malam pergantian tahun nanti memang dinaikkan dua kali lebih

Biasanya Rp 500 ribu bisa menjadi Rp 1 juta, semua ini dilakukan untuk memberikan layanan dan hiburan bagi pengunjung nantinya.

Dari data PHRI Pasuruan, untuk jumlah kamar mulai dari hotel berbintang, hingga hotel kelas melati ada 1200 kamar.

Semuanya siap untuk menampung para pengunjung yang akan menikmati pergantian tahun. (pul)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Heboh Dikira Tenggelam, Eh Ternyata Lagi Asyik Mancing


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler