Mabes Tegaskan Situasi Batam Kondusif

Rabu, 19 November 2014 – 19:02 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri menegaskan bahwa situasi di Kepulauan Riau, sudah kondusif pascainsiden bentrok antara oknum TNI dan oknum Brimob Polda Kepri, Rabu (19/11) pagi. 

Menurut Kadiv Humas Polri, Irjen Ronny Franky Sompie keadaan sudah terkendali. "Sudah kondusif sejak pascakejadian. Tidak ada lagi perkembangan," ujar Ronny menjawab JPNN, Rabu (19/11). 

BACA JUGA: Ini Penyebab Bentrok di Mako Brimob Kepri

Dia mengatakan, Kapolda Kepri Brigjen Arman Depari sudah berupaya untuk mencari solusi terkait permasalahan yang terjadi. "Kapolda telah berupaya utk berkoordinasi dan mencari solusinya," ungkap Ronny. 

Seperti diberitakan, sempat terjadi insiden antara oknum TNI dan oknum Brimob Polda Kepri, di Batam. Bahkan dikabarkan, sebuah asrama di ingkungan Mako Brimob Polda Kepri sekitar pukul 11.00 dirusak. Pihak TNI membantah kabar penyerangan. 

BACA JUGA: Jubir Kemendagri Akui KPK Ciduk Sesditjen Dukcapil

Kapuspen TNI Mayjen TNI M Fuad Basya, saat dikonfirmasi JPNN menegaskan bahwa tidak benar terjadi penyerangan oleh anggota TNI di Mako Brimob. "Tidak, tidak. Tidak ada penyerangan itu," tegas Fuad saat dihubungi JPNN, Rabu (19/11), lewat telepon selulernya. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Data Verval Bukan Dasar Pengangkatan Honorer K2

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahfud Sarankan Pemerintah Segera Siapkan RUU Pemilu Serentak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler