Macan Kemayoran Masuk 3 Besar

Dekati Posisi Duo Papua

Jumat, 31 Oktober 2008 – 10:43 WIB
JAKARTA - Persija Jakarta kembali berpesta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, JakartaTadi malam (30/10) mereka berhasil menggelontor tamunya, Persita Tangerang, empat gol tanpa balas.

Kemenangan tersebut mengulang sukses sebelas hari lalu di tempat yang sama

BACA JUGA: Sukses Debut Coach Baru di NBA

Waktu itu Macan Kemayoran (julukan Persija) mampu menang telak 5-0 atas PKT Bontang


Dengan kemenangan tadi malam, Persija bukan saja berhasil pesta gol

BACA JUGA: Paris Masters Seru sampai Akhir

Tapi, posisi mereka juga kian mendekati Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena, dua tim Papua yang menguasai klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) 2008/2009.

Tambahan tiga angka tadi malam mengerek posisi Persija ke peringkat ketiga dengan menggeser Sriwijaya FC Palembang
Kini Persija mengumpulkan 32 poin

BACA JUGA: Hamilton Temui Calon Mertua setelah GP Brazil



"Ini modal yang sangat bagus buat kamiMengakhiri putaran pertama dengan menduduki peringkat kedua sekaligus menjaga jalan kami menjadi juara," kata Danurwindo, pelatih Persija

Macan Kemayoran memang masih punya kans untuk menduduki posisi runner-up di paro musimSebab, tim asal ibu kota tersebut menyisakan satu pertandingan kandangYakni, melawan Persijap Jepara pada Minggu lusa (2/11)Persija pun cukup berpotensi untuk kembali meraup poin penuh"Kemenangan ini membuat kami optimistis memenangkan pertandingan lawan Persijap," ujar Danur, sapaan akrab Danurwindo.

Kemenangan Persija diawali gol indah bek kanan Ismed Sofyan pada menit kesepuluhTiga gol lainnya disumbangkan trio striker mereka, Aliyudin, Greg Nwokolo, dan Bambang Pamungkas

Greg mencetak gol pada menit ke-30Aliyudin menceploskan bola di menit ke-49, sedangkan Bambang menyarangkan gol pada menit ke-78Bagi Greg dan Bambang, sebiji gol yang mereka ceploskan tadi malam membuat donasi gol keduanya menjadi 10

"Kualitas Persija memang masih di atas kamiJadi, wajar mereka berhasil mengalahkan kamiKendati begitu, kami tetap salut dengan perjuangan mereka (pemain Persita, Red)," sebut Zaenal Abidin, pelatih Pendekar Cisadane, julukan Persita(fim/diq)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hoffenheim Kembali Berkuasa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler