jpnn.com - CIREBON - Arus mudik yang melintasi jalur alternatif Cirebon sangat padat. Saking padatnya, kendaraan tidak bisa bergerak hingga berjam-jam.
Seperti pengakuan Lestari, 21, pemudik asal Pekalongan. Menurut Tari, sapaan akrabnya, travel yang ditumpanginya sudah sampai Cirebon sekitar pukul 23.30 Wib.
BACA JUGA: Kisah Tuna Netra yang Hapal 30 Juz Alquran
Namun hingga pagi ini pukul 05.30, travel yang ditumpanginya masih merayap di Cirebon.
"Saya berangkat dari Depok pukul 19.00. Lancar-lancar saja, begitu sampai Cikarang di kilometer 36 macet parah. Baru sampai Cirebon hampir jam 12 malam," tutur Tari kepada JPNN, Minggu (3/7).
BACA JUGA: Kapan Lebaran? Simak Penjelasan Kemenag, Muhammadiyah, NU
Dia menambahkan, sopir travel tidak mengambil jalur tol Cipali lantaran menghindari macet. Ternyata di Cirebon, luar biasa macetnya.
"Keluar Cikampek jalannya lancar-lancar saja. Eh tahu-tahunya masuk Cirebon macet total. Ini kami masih di Cirebon," tandasnya. (esy/jpnn)
BACA JUGA: Kisah Suami Istri Beda Agama, Anak 4, 2 Islam, 2 Kristen
BACA ARTIKEL LAINNYA... Alami Lonjakan Penumpang, KSOP Ambon: Kapal Tidak Akan Berangkat
Redaktur : Tim Redaksi