Maghrib Tiba, Jokowi-JK Belum Nongol

Minggu, 19 Oktober 2014 – 18:08 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Kumandang adzan tanda masuknya waktu Salat Maghrib sudah berkumandang di Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat.

Namun, belum terlihat Presiden dan Wakil Presiden terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla hadir di Masjid Agung Sunda Kelapa untuk mengikuti serangkaian acara; Dzikir, Khatamul Quran dan Tasyakuran bersama ribuan umat muslim.

BACA JUGA: Doakan Jokowi-JK agar Tetap Religi dan Diridai Allah

Pantauan hingga pukul 18.00, belum ada iring-iringan Jokowi-JK masuk masjid. Sementara, penyambutan terhadap Jokowi-JK sudah dipersiapkan sedemikian rupa sejak sore.

Masyarakat masih menanti kedatangan pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Hebat, itu. Terlihat, masyarakat sangat antusias melakukan penyambutan. Dan kini, jamaah tengah melaksanakan ibadah Salat Magrib berjamaah. (boy/jpnn)

BACA JUGA: KPK Serahkan Catatan Calon Menteri Jokowi Malam Ini?

BACA JUGA: Jokowi Diminta Coret Calon Menteri yang Terindikasi Korupsi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapasitas Puan Bisa Jadi Modal Masuk Kabinet Jokowi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler