MAGIS THE REDS

Senin, 29 Desember 2008 – 03:00 WIB
Foto : AFP

NEWCASTLE – Liverpool memastikan diri sebagai pemuncak klasemen Premier League di awal tahun baru 2009Predikat itu disandang The Reds –- julukan Liverpool –- setelah melumat Newcastle United 5-1 (2-1) di St James Park tadi malam WIB (28/12)

BACA JUGA: Kebiasaan Timnas Belum Berubah

Raihan itu melengkapi keberhasilan The Reds merebut jawara paro musim saat Boxing Day (26/12).

Liverpool kini mengoleksi 45 poin dari 20 laga
Klub asal Merseyside itu juga memperlebar jarak dengan runner-up Chelsea menjadi tiga poin setelah Chelsea hanya bermain imbang 2-2 (0-1) lawan Fulham di Craven Cottage

BACA JUGA: Amauri di Antara Brazil dan Italia

Posisi ketiga tetap ditempati juara bertahan Manchester United kendati baru main dini hari tadi WIB lawan Middlesbrough di Old Trafford. 

Dalam laga di St James Park kemarin, Liverpool menunjukkan dominasinya atas tuan rumah
Meski Fernando Torres masih absen karena hamstring dan Robbie Keane mendadak diistirahatkan, daya gedor The Reds tetap tajam

BACA JUGA: Kali Ini Giliran Kritik Media

Kapten tim Steven Gerrard sukses menjalankan peran sebagai second striker dengan memborong dua gol kemenangan pada menit ke-31 dan 66Itu adalah gol ketujuh dan kedelapan Gerrard musim ini.

Dari dua sepak pojok yang dilakukan Gerrard, lahir pula dua gol Liverpool yang dicetak Sami Hyypia menit ke-36 dan Ryan Babel (50)Seandainya Gerrard tidak diganti David Ngog pada menit ke-71, gelandang 28 tahun itu mungkin bisa mencetak hat-trick.

Sebab, Liverpool mendapat hadiah penalti pada menit ke-76 yang akhirnya diambil Xabi AlonsoSedangkan satu-satunya gol balasan The Magpies –- julukan Newcastle –- dicetak David Edgar di akhir babak pertama“Stevie (panggilan Gerrard, Red) tampil brilian dan dia-lah pemeran utama dalam pesta gol kami,” ungkap Sammy Lee, asisten pelatih Liverpool, kepada Sky Sports.

Seperti di dua laga sebelumnya lawan Arsenal (21/12) dan Bolton Wanderers (26/12), Lee menjadi juru strategi Liverpool di pinggir lapanganDia menggantikan Benitez yang hadir di Anfield, tapi duduk di tribun penonton karena masih dalam proses recovery usai operasi ginjal.

Sementara bagi Newcastle, kekalahan 1-5 atas Liverpool di St James Park adalah yang terbesar di era Premier LeagueMusim lalu, The Magpies ’’hanya” diperdaya tiga gol tanpa balasKhusus bagi pelatih Newcastle Joe Kinnear, dia harus menerima kado pahit di ultah ke-62 yang jatuh Sabtu lalu (27/12)Begitu pula kapten tim Newcastle Michael Owen yang tampil underform lawan klub yang membesarkan namanya’’Kekhawatiran saya akan lini belakang kami yang rapuh, terbuktiMereka (Liverpool) pun leluasa melakukan tekanan,” kata Kinnear.

Di lain pihak, jelang kickoff Newcastle versus Liverpool, owner Newcastle Mike Ashley mengumumkan jika dirinya berencana menarik kembali status The Magpies dalam bursa legoTiga bulan lalu, Ashley memang menyatakan akan melepas statusnya sebagai pemilik klub jika ada investor baruTapi, seiring tidak adanya minat investor, Ashley memilih tetap duduk di posisinya sekarang’’Saya telah memutuskan tidak akan menjual Newcastle United dan 2009 akan menjadi tahun bagi saya untuk bahu-membahu membangkitkan klub ini lagi,” terang Ashley di situs resmi klub.

Ashley, 45, menjadi pemilik Newcastle pada Juli 2007 dengan dana takeover 134 juta pounds (sekitar Rp 2,1 triliun)Pengusaha retail itu dikenal sebagai gibol sejati karena selalu menonton laga home Newcastle lengkap dengan kostum The MagpiesTapi, di awal musim ini, dia mulai dibenci fans Newcaste gara-gara menjadi penyebab mundurnya pelatih Kevin Keegan dan berimbas pada merosotnya prestasi Michael Owen dkk(dns/aww)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Reyes Permanen di Benfica


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler