Mahasiswa Jakarta Pantau THM

Minggu, 05 Agustus 2012 – 02:09 WIB
JAKARTA - Komite Aksi Mahasiswa Pemuda untuk Reformasi dan Demokrasi (Kamerad) dan Kader-kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) melakukan pemantauan terhadap tempat hiburan malam (THM) yang ada di Jakarta. Kegiatan ini dilakukan karena masih banyak THM yang masih buka selama Ramadan.

Presidium Kamerad, Haris Pertama mengatakan bulan suci Ramadan harusnya dihormati oleh para pengusaha THM. Apalagi kata dia, sudah ada himbauan bahwa THM harus tutup selama bulan puasa.

Haris mengatakan, selain memantau THM, pihaknya juga akan berkeliling ibu kota untuk membagikan makanan sahur. "Kami akan mengeliling jalan-jalan Ibukota, intinya untuk membagikan makanan sahur kepada masyarakat Jakarta yang berada dibawah garis kemiskinan," kata Haris Pertama kepada wartawan, di Tugu Proklamasi, Minggu (5/8) dini hari.

Menurut Haris, kegiatan yang dilakukannya sebagai bentuk kepedulian mahasiswa kepada masyarakat. Kata dia, mahasiswa bukan hanya berdemo, tapi bisa memberikan perhatian kepada masyarakat yang kurang mampu. "Kami berharap semoga kedepannya masyarakat DKI Jakarta dapat lebih sejahtera," tegasnya.

Dirgan perwakilan HMI Universitas Bung Karno (UBK( mengatakan  demi menambah indahnya dan sucinya bulan Ramadan, ia meminta kepada seluruh aparat keamanan dan segenap jajaran pemerintah DKI Jakarta untuk melarang para pemilik tempat maksiat untuk segera menutup mulai malam ini sampai hari raya. "Hal ini agar tidak terjadi hal-hal yang tidak sama-sama kita inginkan," katanya.

Hadir dalam aksinya tersebut Abdul Jabbar perwakilan IMEJ, Achmed Syaiful Anwar mantan pengurus HMI Cabang PUSTARA, Annisa perwakilan HMI ALTRI, Kuswara perwakilan HMI LPI, Vicky Fajar perwakilan HMI BSI. (awa/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Korban Chikungunya di Bogor Terus Bertambah

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler