Mahasiswa Pulang Mabuk, Tewas 2 Hari Kemudian

Senin, 23 Januari 2017 – 17:10 WIB
Botil miras. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Riset Mamerako, mahasiswa STIE Yapan ditemukan tewas di kamar kosnya kemarin.

Pria 22 tahun itu diketahui meninggal oleh teman kosnya, Arya. Diduga, Riset tewas setelah menenggak minuman keras dua hari sebelumnya.

BACA JUGA: Mabuk Usai Pesta, Tabrak 3 Orang, Toko dan Warung

Arya mengaku menemukan korban tewas sekitar pukul 16.00. Saat itu Arya menjemur pakaian di lantai dua dekat kos Riset.

Karena dua hari tidak bertemu sejak jumat (22/1), Arya iseng masuk ke kos pria asal Jalan K. Pattimura, Tanjung Kasuari, Sorong Barat, Sorong, Papua Barat, itu.

BACA JUGA: Mabuk tapi Bogemnya Keras, Hidung Kawannya Retak

''Kebetulan pintunya terbuka. Saya langsung memanggil Riset dari luar,'' jelas Arya saat ditemui Jawa Pos di lokasi.

Beberapa kali, panggilannya tak dijawab. Curiga, Arya pun masuk ke kos Riset.

Baru beberapa langkah, Arya sudah mencium bau anyir. Semakin curiga, Arya mencoba mencari Riset.

Arya sangat kaget saat menemukan temannya yang telentang dengan ha nya memakai celana dalam.

''Dia sudah tidak bernyawa. Saya memanggil teman-teman dan meminta bantuan,'' ungkapnya. (rid/c23/diq/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
mabuk  

Terpopuler