Main di Kandang, Kalteng Putra Dipermalukan PSM Makassar

Sabtu, 26 Januari 2019 – 19:35 WIB
Fan PSM Makassar. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, PALANGKA RAYA - PSM Makassar memastikan kemenangan 2-1 atas tuan rumah Kalteng Putra dalam leg pertama babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Sabtu (26/1).

Laga antara tim Liga 1 dan tim yang baru promosi ke Liga 1 ini memang cukup seru. Tim berjuluk Enggang Borneo yang tampil di hadapan pendukungnya berani meladeni permainan cepat tim tamu.

BACA JUGA: Kalahkan Persita, Langkah Arema FC Lebih Ringan di Leg Kedua

Bahkan, di 45 menit pertama, serangan Kalteng Putra lebih berbahaya dibandingkan PSM. Sebuah pelanggaran terjadi di kotak penalti Juku Eja sehingga tuan rumah dapat hadiah penalti.

Gelandang Kalteng Putra Gede Sukadana, sukses menceploskan bola dan mengubah skor via titik putih menit ke-32. Kalteng Putra unggul 1 gol bertahan sampai laga babak pertama usai.

BACA JUGA: Arema FC Tampil Edan, Unggul 3-0 Atas Persita di Babak Pertama

PSM merespons dengan melakukan beberapa perubahan. Strategi itu ternyata jitu karena masuknya Zulham Zamrun, menjadikan serangan Juku Eja berbahaya.

Pemain asal Ternate itu kemudian sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-57. Keberhasilan menyamakan kedudukan, membuat PSM tampil semakin berani.

BACA JUGA: Kalteng Putra Vs PSM Makassar: Tuan Rumah Tanpa Pemain Asing

BACA JUGA: Arema FC Tampil Edan, Unggul 3-0 Atas Persita di Babak Pertama

Di sisi lain, Kalteng Putra tampak kedodoran. Akhirnya, Wiljan Pluim sukses membuat PSM berbalik unggul menit ke-82. Skor bertahan sampai laga usai.

Meski demikian, melihat ketatnya laga, posisi PSM belum aman. Mereka memang minimal butuh hasil imbang untuk lolos di leg kedua nanti yang dimainkan pekan depan di Makassar. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Piala Indonesia: Borneo FC Akui Buta Kekuatan PS Mojokerto Putra


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler