Main Ponsel Tapi Bikin Mahir Berbahasa Inggris, Ini Caranya!

Sabtu, 06 Oktober 2018 – 20:46 WIB
Aplikasi NEO - cara mudah belajar bahasa Inggris di ponsel. Foto: Istimewa/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pada era digital sekarang ini, hampir semuanya bisa dilakukan lewat ponsel pintar. Tak terkecuali bagi Anda yang ingin mahir berbahasa Inggris.

Nexgen English online - perusahaan aplikasi berbahasa Inggris asal California, Amerika Serikat, meluncurkan NEO - sistem pembelajaran bahasa Inggris secara global dan perdana di Indonesia, di Jakarta, Sabtu (6/10).

BACA JUGA: Tunjangan Daerah Guru SMP Rp 5,1 Juta, SMA Rp 2 Juta

NEO hadir sebagai solusi pembelajaran terintegrasi ponsel pertama untuk memperoleh kemahiran berbahasa Inggris, melalui pemanfaatan kecerdasan buatan dan sistem pengenal suara lewat platform digital.

Pengguna dapat menentukan cara pembelajaran yang tepat sesuai kebutuhan dan jadwal masing-masing.

BACA JUGA: Dosen Jarang Masuk Mengajar, Mahasiswa Gelar Demo

Indonesia Chief Representative Officer for Nexgen English online. Co, Artnandia Priaji menjelaskan, salah satu keuntungan dari pembelajaran digital adalah fleksibilitas.

"Di mana, waktu, lokasi dan jarak tidak lagi menjadi hambatan untuk banyak orang guna mendapatkan pembelajaran yang berkualitas," kata dia, di Jakarta, Sabtu (6/10).

BACA JUGA: Pelajar Indonesia Panen Medali di Tiongkok

Kelebihan aplikasi NEO ialah teknologi kecerdasan buatan (AI) akan secara berkala menganalisa perilaku dan data pengguna untuk kemudian memberikan konten yang secara otomatis beradaptasi seiring dengan kemajuan pengguna.

Neo membantu pengguna menguasai bahasa Inggris lebih cepat seolah-seolah mereka didampingi oleh guru pribadi ahli.

Melalui aplikasi NEO Study, pengguna akan menggunakan fitur pengenal suara canggih (Advanced Speech Recogition) yang melatih mereka untuk mengoreksi pengucapan tiap kata sampai akhirnya mahir berbicara dalam Bahasa Inggris.

“Selain sistem pembelajaran mandiri, nexgen juga telah memperkenalkan neo Live, platform latihan one-on-one online yang memiliki pelatih pribadi. Sebelum setiap sesi dimulai, pelatih yang telah dipilih akan menerima analisis studi data terbaru pengguna agar mereka dapat secara efektif memberikan pelajaran lebih dan telah dipersonalisasi,” tambah Ian.

Nexgen NEO memerlukan pengguna untuk melewati serangkaian Mastery Test dan Exit Exam sebelum memperoleh sertifikat. Sertifiat yang diberikan neo sepenuhnya selaras dengan Common European Framework (CEFR).

Sistem sertifikasi ini setara dengan tes kefasihan Bahasa Inggris lainnya seperti IELTS, TOEFL dan TOEIC.

Aplikasi NEO Study dapat diunduh melalui App Store® dan Google Play™. Setelah itu pengguna dapat mendaftar dan mengikuti tes CEFR tanpa dipungut biaya. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Agriventure: Urban Farming Kaum Milenial di Perkotaan


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler