jpnn.com, SURABAYA - Pahlawan penyeimbang skor Arema FC saat jumpa Persebaya, Makan Konate, angkat suara terkait hasil leg pertama final Piala Presiden 2019 tersebut.
Menurutnya, hasil yang didapat saat Arema ditekan oleh puluhan ribu Bonek di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (9/4) petang, adalah buah dari kerja keras pemain.
BACA JUGA: Djanur: Bukan Cuma Bonek yang Kecewa, Tim Juga Kecewa
Karena itu, dengan keuntungan ini, Konate berharap pemain bisa lebih kerja keras lagi saat main di kandang, Stadion Kanjuruhan, Malang di leg kedua pada 12 April mendatang.
Meski demikian, Konate tak mau timnya menganggap remeh Persebaya di leg kedua. Justru, dia tahu Persebaya adalah tim yang sulit ditaklukkan saat tampil di hadapan pendukungnya sendiri.
BACA JUGA: Arema Gagal Curi Kemenangan di Markas Persebaya, Milo: Saya Tetap Puas
"Pertandingan tadi tidak mudah, tim kuat seperti Arema FC juga kesulitan hadapi Persebaya di kandangny. Selanjutnya, kami akan ikuti strategi pelatih dan fokus , kerja keras, ahar dapat hasil bagis di leg kedua," ujarnya usai laga.
Konate mencetak gol apik lewat sepakan bebas di menit ke-78. Gara-gara Miswar Saputra salah antisipasi, bola yang harusnya bisa ditepis oleh kiper itu, meluncur mulus ke gawang Persebaya. Gol itu membuat skor imbang 2-2 yang bertahan sampai laga usai. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: Milo Ungkap Rahasia Skuatnya Bisa Redam Tekanan Puluhan Ribu Bonek di GBT
BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya 2 vs 2 Arema FC: Green Force Harus Kerja Keras di Leg Kedua
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad