Makanan-makanan Ini Mampu Melawan Alergi Musiman

Kamis, 12 Mei 2016 – 20:26 WIB
ILUSTRASI. FOTO: Fox News

jpnn.com - Kekebalan tubuh menjadi syarat utama agar tubuh terhindar dari berbagai macam penyakit. Pada saat memasuki pergantian musim, kekebalan tubuh sering mengalami penurunan.

Alergi sering terjadi karena perubahan cuaca yang tidak cocok dengan kondisi tubuh. Bahkan bisa diakibatkan dari makanan yang tidak cocok serta sistem imun dari tubuh yang kurang baik. Hal tersebut sangat merisaukan dan banyak yang kesakitan dengan masalah alergi.

BACA JUGA: Konsumsi Kacang, Bisa Membantu Susutkan Berat Badan Anda

“Ketika seseorang menderita alergi musiman, tubuhnya merasakan alergen seperti rumput, serbuk sari, debu dan bulu sebagai zat asing berbahaya dan meurunkan respon imun," kata peneliti, Dr. Deborah Gordon, seperti dilansir laman Fox News, Selasa (10/5).

Berikut adalah makan utama untuk menghilangkan gejala alergi musiman.

BACA JUGA: Yuk Kenali Nutrisi yang Baik untuk Kesehatan Mata

1. Yogurt

Probiotik, bakteri usus yang baik tidak hanya membuat sistem pencernaan Anda tetap terjaga dan sehat, mereka juga bisa menghancurkan reaksi alergi.

BACA JUGA: Anda Tidur Masih Pakai CD? Duh, Baca ini Dulu deh

2. Apel

Apel kaya akan quercetin, bioflavonoid yang juga ditemukan dalam bawang merah, bawang putih, kubis dan kembang kol yang membantu mencegah sel-sel kekebalan tubuh Anda dari melepaskan histamin yang menyebabkan alergi.

3. Stroberi

Vitamin C pada stroberi tidak hanya meningkatkan sistem kekebalan tubuh namun juga membantu pelepasan histamin, suatu neurotransmitter yang menyebabkan hidung meler, mata gatal dan bersin.

4. Kunyit

Kurkumin, komponen aktif dalam kunyit, bisa memblokir pelepasan histamin dan mencegah gejala alergi dari berkembang.

Kurkumin telah menunjukkan kemampuan yang kuat untuk menghambat segala macam peradangan. Semakin tinggi peradangan Anda, maka semakin tinggi potensi Anda untuk alergi.

5. Biji labu

Biji labu sarat dengan magnesium, mineral yang melemaskan otot-otot dan membantu membuka gelombang udara sehingga Anda bisa bernapas lebih mudah.

6. Salmon liar

Makan salmon yang mengandung omega-3 bisa mencegah peradangan alergi. Salah satu penelitian di Jerman yang dipublikasikan dalam European Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa kandungan tinggi asam lemak omega-3 dalam sel darah merah atau dalam diet dikaitkan dengan penurunan risiko demam.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Manfaat Kafein untuk Usia Lanjut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler