Make-Up Nyeleneh Bikin Lebih Hidup

Minggu, 13 Juli 2014 – 14:54 WIB
Foto: Dimas Alif/Jawa Pos

jpnn.com - SURABAYA – Make-up bukan sekadar riasan, tetapi mampu membuat sesuatu lebih hidup. Hal itu dipraktikkan 19 siswa make-up Rever Academy saat graduation ke-20, Jumat (11/7). Mereka menampilkan berbagai karya fantastis bertema Make-Up Being Live.

Dengan perpaduan teknik, ide, dan konsep yang kreatif, mereka mampu menampilkan karya-karya yang mendobrak tradisi seni serta tata rias. Mereka tidak hanya memodifikasi mode, tetapi juga menciptakan kreasi yang inspiratif. Mulai konsep negeri dongeng, flora, dan fauna.

BACA JUGA: Perlu Trik Kritik Pasangan

Misalnya, make-up karya Rivanthie Amarilis yang berkonsep Spider Black Queen. Konsep tersebut terinspirasi keanggunan dan keberanian seorang putri laba-laba. Perempuan 20 tahun itu menonjolkan mata dengan teknik block berwarna dominan hitam ditambah sedikit variasi shadow biru tua untuk sudut dalam. Hasilnya, kesan berani dan gothic tampak jelas pada si model.

Meski ingin menonjolkan sisi gothic, Rivanthie tetap mempertahankan keanggunan model dengan menyapukan blush-on warna soft pink dan oranye. Wajah model pun terlihat segar. ’’Kalau untuk shading, saya beri sedikit lebih gelap dari warna foundation agar tampak tegas dan berkarakter,’’ jelasnya.

BACA JUGA: Tips Mendapatkan Sup Buah yang Nikmat

Untuk mendapat karakter putri laba-laba yang kuat, Rivanthie berani memasukkan bahan-bahan yang tidak lazim untuk make-up. Dia mengaplikasikan perona bibir dengan bahan kain broklat tile bermotif. ’’Saya bentuk sesuai pola bibir agar terkesan unik,’’ lanjut dia.

Hasil karya make-up Olivia Febriani Pratikno juga tidak kalah menarik. Terinspirasi seekor iguana, dia berusaha membuat visual iguana yang unik dari Amerika Tengah dan Selatan. Yaitu, iguana putih atau yang disebut The Albino Iguana.

BACA JUGA: Plum Dapat Menurunkan Berat Badan

Dalam kreasinya, dia membuat make-up, busana, dan aksesori putih dengan campuran krem, gold, serta silver. Olivia menonjolkan riasan mata dengan warna emas dan hitam. Tekniknya pun cenderung unik.

Yaitu, menggabungkan teknik sudut luar dan miring. ’’Warna bibir peach dan oranye biar mirip iguana,’’ kata Olivia. Sementara itu, seluruh wajah diberi gradasi cokelat keemasan, gold, silver,dan putih.

Agar model mirip iguana, Olivia membuat hiasan kepala seperti sirip dengan mengombinasikan kertas karton dan kain sifon.

Sementara itu, penutup kepala menggunakan topi renang. Tubuh model pun berbalut shimmer warna silver dan gold dengan tempelan lilin malam kuning kehijauan yang sudah diberi body painting. ’’Semua saya bikin sendiri dalam waktu tujuh hari,’’ tambahnya.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu cara agar siswa mampu mengeksplorasi konsep dan ide dalam berbagai aspek seni serta budaya modern.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, konsep tersebut dibuat untuk mengajak siswa memilih tema di sekitar dan menjadikannya lebih hidup. ’’Tahun ini sangat tematis bagi masing-masing siswa,’’ ujar Riva Tamaara, managing director Rever Hair and Make-Up Academy. (ayu/c5/nw)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ubah Kebiasaan Anak, Cegah Diabetes


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler