jpnn.com, LONDON - Penyerang Chelsea Alvaro Morata kehilangan ketajamannya dalam beberapa bulan terakhir.
Sejak paruh kedua Premier League 20172018 berjalan, Morata belum mencetak gol lagi.
BACA JUGA: Alvaro Morata Mesin Kartu Kuning Seharga Rp 1,1 T
Kali terakhir Morata mencetak gol ialah ke gawang Brighton and Hove Albion pada Boxing Day lalu.
Hingga kini, mantan penyerang Juventus itu baru mencetak 10 gol
BACA JUGA: Ini Klasemen Premier League dan Daftar Top Skor Sementara
Di sisi lain, bomber timnas Spanyol itu justru makin gemar mengoleksi kartu kuning.
Terbaru, dia mendapat kartu kuning saat Chelsea mengalahkan Crystal Palace dengan skor 2-1, Minggu (11/3) dini hari WIB.
BACA JUGA: Chelsea Cuma Menang Tipis dari Crystal Palace
Saat itu, Morata diganjar kartu kuning meski hanya merumput selama 18 menit.
Bomber berbanderol Rp 1,1 triliun itu dihukum karena membantin bendera di tangan dari asisten wasit gara-gara Chelsea tak mendapat sepak pojok.
Itu adalah kartu kuning kedelapan bagi Morata di Premier League.
Secara keseluruhan, mantan bomber Real Madrid itu sudah mendapat sebelas kartu kuning di semua ajang.
Delapan kartu kuning sudah menyamai koleksi mantan bomber Chelsea Diego Costa pada Premier League 2014-2015 dan 2015-2016.
Musim lalu, Costa mengoleksi sepuluh kartu kuning. Dengan musim yang masih berjalan, Morata bisa menyamai rekor negatif Costa.
Di sisi lain, dia justru tak mampu menyamai rekor positif Costa yang rata-rata mencetak 17,3 gol per musim.
Meski begitu, pelatih Chelsea Antonio Conte masih memercayai kemampuan Morata.
''Gol-golnya pasti akan hadir,'' ucap Conte dalam konferensi pers seperti dikutip London Evening Standard. (ren)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Serie A Berbenah, Premier League Jadi Inspirasi
Redaktur & Reporter : Ragil