Makin Yakin Kesaksian JK Bakal Seret Boediono

Jumat, 22 November 2013 – 20:10 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Presiden RI periode 2004-2009, M Jusuf Kalla kemarin (21/11) menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi kasus dugaan korupsi bailout untuk Bank Century. Dari kesaksian JK itu diharapkan kejanggalan kasus penggelontoran dana Rp 6,7 triliun untuk Bank century itu akan semakin

Bahkan, politisi Partai Golkar sekaligus inisiator hak angket kasus Century, M Misbhakun, sangat yakin Wapres Boediono yang saat pengucuran dana bailout masih menjabat Gubernur Bank Indonesia (BI), akan dijerat KPK.

BACA JUGA: KPK Cegah Ajudan Pribadi Jero Wacik

"Jadi statemen Pak JK sudah jelas, yang paling bertanggung jawab itu Boediono," kata Misbakhun saat ditemui di sela-sela acara Rapimnas V Partai Golkar di Hotel JW Luwansa, Jakarta Selatan, Jumat (22/11).

Misbakhun bahkan yakin penahanan atas mantan Deputi Gubernur BI, Budi Mulya merupakan langkah awal untuk membidik Boediono. "Kenapa Budi Mulya itu ditahan, karena itu semakin memperjelas arah ke Boediono," ucapnya.

BACA JUGA: Akui Sering Bertemu Akil Mochtar

Seperti diketahui, KPK menemukan adanya penyalahgunaan kewenangan pada pengucuran Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) untuk Bank Century. Selain itu, hal yang dipersoalkan adalah penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik sehingga harus ditalangi dengan uang negara. (dil/jpnn)

 

BACA JUGA: Hukuman Gayus Tambunan Tetap 30 Tahun

BACA ARTIKEL LAINNYA... BPPT Tawarkan Sistem Informasi Khusus pada Pemerintah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler