Maksimalkan Kampanye Positif Tentang Sawit, BPDPKS Gandeng Para Jurnalis

Senin, 29 Juni 2020 – 16:45 WIB
Direktur Utama BPDPKS Eddy Abdurrachman saat memberikan sambutan dalam Journalist Fellowship 2020. Foto tangkapan layar Zoom

jpnn.com, JAKARTA - Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) kembali menggelar Journalist Fellowship Program yang merupakan agenda rutin setiap tahunnya.

Melalui acara ini, pihak BPDPKS ingin memberikan kesempatan bagi para jurnalis untuk memperdalam pengetahuan, informasi dan data-data yang dimilikinya terkait industri kelapa sawit.

BACA JUGA: BPDPKS Kembali Ajak Generasi Milenial Ikut Sebarkan Informasi Tentang Industri Sawit

Untuk batch pertama telah ditentukan sepuluh jurnalis yang sudah dipilih BPDPKS mengikuti Journalist Fellowship 2020. Dan jpnn.com salah satu media yang terpilih untuk mengikuti Journalist Fellowship 2020 batch pertama.

"Saya ucapkan selamat bergabung rekan-rekan media, 10 jurnalis terpilih ini akan mengikuti proses pembekalan yang dilakukan secara virtual pada 29-30 Juni 2020. Peran media tentunya sangat penting untuk mengabarkan informasi mengenai kelapa sawit," ujar Direktur Utama BPDPKS Eddy Abdurrachman dalam sambutannya secara virtual, Senin (29/6).

BACA JUGA: Seperti ini Cara BPDPKS Ajak Mahasiswa Lebih Dekat dengan Industri Sawit Nasional

Adapun sebagai pemateri dalam proses pembekalan adalah Ketua Dewan Pengawas BPDPKS, Rusman Heriawan, yang membahas tema Peran BPDPKS Dalam Mendukung Sawit Berkelanjutan.

Lalu Ketua Hubungan Lembaga & Internasional Dewan Pers, Agus Sudibyo yang membahas Nasionalisme Media Dalam Mendukung Kebangkitan Perekonomian Nasional Melalui IndustrI Sawit.

BACA JUGA: Jokowi Resmikan Penggunaan BBM B30 dengan Campuran Minyak Kelapa Sawit

Kemudian, Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Yanto Santosa membedah persoalan sawit dari aspek lingkungan.

Selanjutnya di hari kedua, Plt Asisten Deputi Perkebunan & Holtikultura Kementerian Koordinator Perekonomian, Muhammad Saifulloh, akan membahas tentang Kontribusi Sawit Bagi Perekonomian dan Ketahanan Energi Nasional.

Selain itu, ada juga pembicara dari Bidang Sustainability Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI), Bandung Sahari yang akan lebih menyoroti dari segi sustainability serta Ketua Harian Asosiasi Produsen Biofuel Indonesia (Aprobi), Paulus Tjakrawan, yang akan lebih banyak berbagi tentang renewable energy.

"Dengan berbekal materi yang didapat dari fase pembekalan, 10 jurnalis terpilih nantinya akan menyusun pemberitaan yang mendalam dan berkualitas tentang sawit yang bakal diterbitkan di medianya masing-masing," tutur Eddy.

Nantinya, pihak BPDPKS akan menentukan tiga artikel terbaik dari masing-masing tiga tema/topik yang diperlombakan sebagai pemenang Journalist Fellowship Program 2020 untuk batch I.

Selanjutnya, program akan dilanjutkan dengan penyelenggaraan batch kedua dan ketiga dengan tahapan program yang sama.

"Dari gelaran Journalist Fellowship Program ini nantinya diharapkan dapat turut berperan aktif dalam mengaungkan kampanye positif di tengah masyarakat terkait industri kelapa sawit nasional," tandas Eddy.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler