Malas, Tunjangan Dipotong

Sabtu, 17 Maret 2012 – 18:51 WIB

MATARAM--Polres Mataram menerapkan absensi digital mulai bulan ini. Pemberlakuan absensi digital itu untuk memacu kedisiplinan personel dan perwira.  ‘’Jika dalam absensi personel diketahui malas atau bolos, maka tunjangan dipotong,’’ tegas Kapolres AKBP Kurnianto Purwoko sepert diberitakan Lombok Pos (Grup JPNN).

Absensi digital ini memberikan kedisplinan pada aparat agar tidak sembarangan menitip absen pada rekan-rekannya. Absen ini berlaku pula bagi perwira, absensi tersebut berlaku untuk semua personel, bahkan perwira setingkat Kapolsek. “Tidak ada peluang untuk memanipulasi kehadiran,‘’ katanya. 

Absensi ini lanjutnya, ditempatkan juga di masing-masing Polsek. Sehingga Kapolsek tidak lagi bisa menitipkan absennya ke  anggota. ‘’Setiap bulan, hasil deteksi absen tersebut akan diperiksanya langsung. Sekaligus memastikan personel yang rajin dan malas,’’ ujarnya.

Menurutnya, sanksi tegas akan menunggu personel yang sering bolos atau tidak hadir tanpa alasan yang jelas. Salah satu sanksi paling tegas adalah, pemotongan tunjangan kinerja. 

Pemotongan itu dilakukan jika ada anggota atau perwira yang masuknya tepat waktu jam 07.00 Wita, tapi pulangnya lebih awal atau bolos. ‘’Maka siap-siap tunjangannya akan dipotong,” ingatnya.

Ia mengharapkan personel tidak ada yang kendor dalam hal disiplin. “Ini salah satu motivasi agar mereka tetap disiplin,” imbuhnya.

Sementara itu Kasi Provost Polres Mataram, Ipda Harry Priyono  memastikan tingkat kedisiplinan personel meningkat setelah absensi digital itu diterapkan. Belum ditemukan ada aparat yang bolos atau tidak masuk tanpa alasan yang jelas. “Karena saya dan personel selalu siaga di depan absen digital ini,” terangnya.

Namun jika dikemudian hari ditemukan personel dengan catatan kehadiran menurun, maka akan dilaporkannya ke Kapolres untuk diberikan sanksi.

Salah seorang personel polisi, Briptu Fania mengaku dirinya dan teman-teman lebih termotivasi untuk tetap menjaga kedisplinan setelah absen sidik jari itu diterapkan. “Jadi tidak ada lagi istilah titip – titip absen,” ujar Polwan berparas ayu yang bertugas di Sat Lantas ini.  (mis)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bupati Palas Aman Hingga 6 Bulan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler