Malaysia Jadi Tuan Rumah F1 Hingga 2018

Selasa, 31 Maret 2015 – 23:00 WIB
formula spy

jpnn.com - KUALA LUMPUR- Keinginan Malaysia mempertahankan status tuan rumah balapan Formula 1 menjadi kenyataan. Pasalnya, Malaysia akhirnya memperpanjang kontrak dengan durasi tiga musim.

Dengan kontrak baru itu, Malaysia akan menjadi host balapan jet darat hingga akhir musim 2018 mendatang. Sebelumnya, Malaysia memang sempat menjadi teka-teki seiring jebloknya tingkat penonton.

BACA JUGA: Dibantai Korea 0-4, Timnas U-23 Fokus Persiapan ke SEA Games

“Kami membuat kesepakatan dengan stakeholder bahwa kami memperpanjang kontrak selama tiga musim. Kami melihat ini sebagai upaya promosi Malaysia,” terang Chairman Sirkuit Sepang, Mokhzani Tun Mahathir di laman Formula Spy.

Sebelumnya, beberapa tuan rumah sudah dicoret dari daftar host balapan F1. Yakni, Jerman yang tak lagi menjadi tuan rumah musim ini. Selain itu, India dan Korsel juga sudah kehilangan slot.

BACA JUGA: Alasan Manahati Lestussen Bisa Dibantai Korsel 0-4

“Kami berusaha menggaet wisatawan asing dengan olahraga ini. Malaysia dan beberapa pendatang baru sebagai tuan rumah F1 memiliki banyak sisi dibandingkan balapan tradisional,” tegas Mahathir. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Ini Penyebab Amburadulnya Timnas U-23

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalah Telak dari Korsel, Revolusi PSSI Menggema di Tribun Utara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler