Malik Risaldi Edan, Persebaya Luar Biasa, Persis Menderita

Rabu, 18 September 2024 – 21:12 WIB
Pemandangan di salah satu sudut tribune GBT saat laga Persebaya vs Persis. Foto: IG officialpersebaya

jpnn.com - SURABAYA - Persebaya menjaga rekor tak terkalahkan di Liga 1 musim ini.

Setelah lima pekan kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia itu bergulir, Persebaya menang empat kali, sisanya imbang.

BACA JUGA: Live Streaming Persebaya Vs Persis: Tontonlah, Pasti Sengit

Pada pekan ke-5 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (18/9) malam WIB, Persebaya menaklukkan Persis Solo 2-1.

Bajol Ijo -julukan Persebaya, menang comeback.

BACA JUGA: Cobra Persebaya Sudah Jatuh Ditimpa Tangga

Persis Solo yang datang ke Surabaya dengan modal kemenangan besar 4-0 dari Madura United di pekan ke-4, tampil apik di babak pertama.

Persis unggul pada menit ke-15 melalui Karim Rossi berkat umpan manja Moussa Sidibe.

BACA JUGA: Kejadian Penting Sebelum Laga Persis Solo Vs Madura United

Angka 0-1 di papan skor Gelora Bung Tomo bertahan hingga turun minum. Persebaya tertinggal.

Di awal babak kedua, Persebaya langsung menggebrak.

Pemain asli Surabaya yang musim lalu berseragam Madura United, Malik Risaldi membuka rekening golnya.

Edan. Tak cuma satu gol.

Malik mencetak brace dalam waktu sekitar tiga menit, yakni menit ke-48 dan 51.

Kredit poin pantas diberikan untuk gol pertama Malik, yang menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Malik menerima umpan jauh dari Slavko Damjanovic dengan dadanya lalu, boom. Tendangan keras Malik merobek jala gawang Persis yang dikawal Gianluca Pandenuwu.

Gol kedua juga menunjukkan kecerdasan Malik.

Pemain berusia 27 tahun itu tak lengah di dalam kotak penalti Persis, menendang bola muntah, dan gol.

Setelah skor 2-1 untuk keunggulan Persebaya, duel makin sengit.

Persebaya akhirnya menjaga keunggulan, sekaligus menempel ketat Borneo FC di puncak klasemen Liga 1. Hanya dibedakan selisih gol.

Sementara itu, Persis Solo yang menderita, berada di urutan ke-15. (adk/jpnn)

Klasemen Liga 1
flashscore


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler